Suar.ID - Banyak orang tampaknya ingin menikmati liburan di akhir pekan.
Liburan ke luar kota memang mengasyikkan, meski begitu ada baiknya memilih moda transportasi yang nyaman untuk berpergian.
Salah satu kereta api yang populer di kalangan masyarakat adalah KA Walahar.
Kereta Api Walahar merupakan kereta api lokal kelas ekonomi yang melayani rute Cikarang-Purwakarta.
Kereta api ini menawarkan kenyamanan dan harga tiket yang murah.Kereta api ini juga banyak digunakan oleh masyarakat Jabodetabek yang hendak liburan ke wilayah Purwakarta.Purwakarta menawarkan potensi wisata yang juga tak kalah saing dari kota-kota lainnya.Salah satu destinasi wisata yang menarik adalahWanakula Camp.
Tempat ini berada di kaki Gunung Sunda dengan ketinggian sekitar 700 mdpl, tepatnya di Pusakamulya, Kecamatan Kiarapedes, Kabupaten Purwakarta.
Camping ground ini sangat cocok untuk berkemah bersama keluarga terutama yang membawa anak.Pilihan destinasi wisata Purwakarta ini menawarkan suasana yang nyaman dan sejuk, seperti rumah nenek di kampung karena dikelilingi persawahan dan rumah warga.
Pengunjung juga dapat melakukan aktivitas, seperti membajak sawah, berkebun, bermain ke air terjun, barbkeyu dan api unggun, sampai menikmati musik akustik.
Kamu bisa ke tempat ini dengan naik taksi online atau ojek online (ojol) dari stasiun kereta api.
Jadwal keberangkatan KA Walahar mulai dari pagi hingga malam.Jadwal KA Walahar Cikarang Purwakarta (KA 384) - Pagi HariBerangkat dari Stasiun Cikarang pukul 05.45.Berangkat dari Stasiun Lemah Abang pukul 05.55.Berangkat dari Stasiun Kedunggedeh pukul 06.06.Berangkat dari Stasiun Karawang pukul 06.16.Berangkat dari Stasiun Klari pukul 06.25.Berangkat dari Stasiun Kosambi pukul 06.32.Berangkat dari Stasiun Dawuan pukul 06.41.Berangkat dari Stasiun Cikampek pukul 06.48.Berangkat dari Stasiun Cibungur pukul 07.12.Sampai di Stasiun Purwakarta pukul 07.23.Jadwal KA Walahar Cikarang Purwakarta (KA 392) - Malam HariBerangkat dari Stasiun Cikarang pukul 18.37.Berangkat dari Stasiun Lemah Abang pukul 18.44.Berangkat dari Stasiun Kedunggedeh pukul 18.54.Berangkat dari Stasiun Karawang pukul 19.11.Berangkat dari Stasiun Klari pukul 19.30.Berangkat dari Stasiun Kosambi pukul 19.37.Berangkat dari Stasiun Dawuan pukul 20.01.Berangkat dari Stasiun Cikampek pukul 20.09.Berangkat dari Stasiun Cibungur pukul 20.20.Sampai di Stasiun Purwakarta pukul 20.31.
Baca Juga: Jadwal Kereta Binjai Medan Terbaru 2023: Wisata ke Air Terjun Sipiso-piso