Meski begitu, Qatar pun memiliki kepercayaan diri yang begitu tinggi.
Hal ini disampaikan langsung oleh pemain mereka, Assim Madibo.
“Semangat di dalam tim sangat luar biasa. Kami semua percaya diri,” ucap Assim Madibo, dikutip dari The Peninsula.
“Kami bekerja untuk satu tujuan, untuk memberikan pertunjukan yang kuat melawan tim-tim unggulan Piala Dunia,” ucapnya.
Di sisi lain, Ekuador pun kembali ke panggung Piala Dunia setelah tak berhasil mentas di ajang akbar 4 tahunan ini pada edisi terakhir di Rusia.
Adapun Qatar dan Ekuador ini berada di Grup A Piala Dunia 2022 bersama dengan Belanda dan Senegal.
Jadwal Piala Dunia 2022
Nantinya laga Qatar dan Ekuador yang jadi partai pembuka Piala Dunia 2022 akan disiarkoleh stasiun televisi nasional, SCTV.
Jadwal lengkap matchday 1 babak grup Piala Dunia 2022
Minggu, 20 November 2022
- 23.00 WIB - Qatar vs Ekuador (Grup A)