Suar.ID - Hingga kini kasus yang menyeret nama Indra Kenzmasihlah sering jadi perbincangan.
Lebih-lebih usai Indra Kenzini resmi ditetapkan sebagai tersangka kasus penipuan berkedok investasi bodong lewat aplikasi Binomo.
Sosok Indra Kenzini memanglah dikenal sebagai sosok yang sering pamer kekayaan.
Usut punya usut, hal inidilakukan demi mencapai tujuannya.
Wah apa nih?
Sebelumnya, sosok Indra Kenz sempat sampaikan permintaan maafnya terkait kasus penipuan binary option.
Dilansir Kompas.com, saat mengungkapkan permintaan maafnya ini, Indra Kenz sudah dalam keadaan tangan terborgol dan kenakan baju tahanan berwarna oranye.
Ia pun memberikan penjelasan kalau dirinya mulai mengenal aplikasi Binomo sejak 2018 lalu dan mulai membuat konten YouTube.
“Izinkan saya menyampaikan permohonan yang sebesar-besarnya kepada seluruh masyarakat Indonesia, khususnya yang mengenal trading," kata Indra Kenz dikutip dari laman kompas.com.
Indra Kenz pun berikan pesan pada masyarakat.
Pesan ini berisi agar masyarakat bisa lebih bijak lagi dalam memilih platform investasi.
“Saya masyarakat indonesia bisa belajar dari kejadian ini untuk memilih investasi baik yang ilegal maupun yang legal karena semua ada risiko," kata Indra Kenz.
Ia pun siap bertanggung jawab dan jalankan proses hukum atas kasus ini.
Usai Indra Kenz tertangkap, nama Vanessa Khong ini pun sempat terseret.
Ia terseret kasus ini gegara ia sempat jalin hubungan asmara dengan Indra Kenz.
Vanessa Khong sendiri sempat dituding numpang harta dari Indra Kenz.
Melansir dari TribunWow.com, tak terima dengan tudingan ini, Vanessa Khong pun pamerkan kondisi ekonomi keluarganya yang sebenarnya.
Ia mengaku kalau ekonominya sudah kaya sejak sebelum mengenal Indra Kenz.
"Aku kenal dia itu awal November tahun 2020, dan sebelum kenali dia orang tua aku sudah kerja dan bisnis sejak lama sekali," ucap Vabessa Khong dikutip dari laman tribunwow.com.
Vanessa Khong pun bahkan pamerkan bisnis yang digeluti orangtuanya ini.
"Dari properti, showroom, resto, bridal, bakery, dan banyak lainnya bahkan dari sebelum aku lahir," kata dia.
Karenanya, Vanessa Khong pun tak ingin kekayaan milik keluarganya ini malah disangkut-pautkan dengan Indra Kenz.
"SO! kalo ada yang bilang aku and family kaya karena harta dia itu salah besar," tegas dia.
Menurut Vanessa Khong, apa yang tersaji di kamera Indra Kenz adalah demi kebutuhan konten belaka.
Selain itu, kekayaan yang dipamerkan ini bertujuan demi bisa datangkan followers dan engangement media sosial mereka.
"Yup, semua emang hanya konten semata itu naikkinfollowersand engangement dan cukup berhasil," sambungnya.
Vanessa Khong pun mengatakan kalau pamer-pamer harta ini cuma sebatas konten.
"Kan udah aku bilang, aku nggak paham dan nggak tertarik soal trading,
"udah di big kan itu cuman konten doang, dia yang storyin aku nggak ngerti," katanya.