GridHITS.id - Kabar bahagia tengah dirasakan oleh pasangan Ferry Irawan dan Venna Melinda.
Bak buktikan kedekatan mereka bukan hanya settingan, Ferry Irawan memberanikan diri untuk menikahkan Venna Melinda.
Meski baru saja bercerai, Ferry Irawan sendiri tak berpikir panjang untuk langsung meminang pujaan hatinya.
Pada hari Senin (7/3/2022), keduanya melangsungkan pernikahan di Pulau Dewata.
Siapa sangka jika rencana pernikahan Ferry Irawan dan Venna Melinda penuh dengan tantangan.
Salah satunya adalah permasalahan soal wedding organizer (WO) yang memutuskan untuk hengkang dari pernikahan Ferry Irawan.
Bukan hanya itu saja, borok seorang Ferry Irawan pun satu per satu dibongkar oleh mantan istri.
Selain mantan istri, sahabat yang juga pengurus WO, Elma Theana pun ikut angkat suara soal rahasia Ferry Irawan.
Semenjak menikah, akhirnya Venna Melinda mengalami sendiri beberapa sifat dari sang suami.
Dikutip TribunWow.com dari kanal Youtube Intens Investigasi pada Rabu (9/3/2022), Venna Melinda mengungkapkan hal tersebut.