Bahkan bisa dibilang, Nikita Mirzani dan Ariel NOAH nyaris tak pernah tampil sekamera bersama.
Dikira tak ada hubungan sama sekali, Nikita Mirzanidi luar dugaan justru mengenal dekat sosok Ariel NOAH.
Dilansir Sosok.id dari tayangan Pagi-Pagi Ambyar 28 Oktober 2020 lalu, kedekatan Nikita Mirzani dan Ariel NOAH ini terkuak.
Penyebabnya adalah lantaran isi chat whatsapp Nikita Mirzani dengan Ariel NOAH dibongkar oleh kru TV.
"Eh, lu dapet ya (chat dengan Ariel NOAH)? Lu disuruh (kreatif) apa?" desak Nikita Mirzani pada salah satu pembawa acara.
"Emang beneran (chat dengan Ariel NOAH)? Mohon klarifikasinya," tantang sang pembawa acara.
Ditantang begitu di depan kamera, Nikita Mirzani langsung ciut.
Wanita yang akrab disapa Nyai ini tampak kesal lantaran privasinya dikorek-korek pihak TV.
"Duh alemong deh, rahasia semua terbongkar di sini!," teriak Nikita Mirzani.