Follow Us

facebookinstagramyoutube_channeltwitter

Satu Indonesia Kudu Tahu, Rutin Makan Buah Pisang Ternyata Bisa Bikin Rasakan Segudang Manfaat Hebat Ini, untuk Kulit hingga Kesehatan Jantung

Rahma Imanina Hasfi - Rabu, 21 Juli 2021 | 17:43
Ilustrasi pisang - makan buah pisang setiap hari ternyata punya segudang manfaat
Pixabay

Ilustrasi pisang - makan buah pisang setiap hari ternyata punya segudang manfaat

Suar.ID - Baik dikonsumsi langsung, dibuat jus atau ditambahkan ke dalam salad, buah pisang sama enaknya.

Tidak hanya itu, buah satu ini pun kaya dengan manfaat.

Baik untuk kecantikan kulit hingga kesehatan tubuh.

Baca Juga: Ternyata Selama Ini Kita Salah, Begini Cara agar Pisang Goreng tidak Berminyak, Dipastikan nggak Bikin Sakit Tenggorokan Lagi

Menurut para ahli, pisang juga dapat meningkatkan kesehatan secara keseluruhan.

Dengan banyaknya nutrisi yang terkandung di dalamnya, berikut terdapat beberapa manfaat makan pisang bagi kesehatan.

1. Memperbaiki kondisi kulit

Ahli gizi dan penulis the Candida Diet, Lisa Richards menjelaskan, satu buah pisang ukuran sedang mengandung 13 persen dari kebutuhan mangan harian.

"Cukupnya asupan mangan dapat meningkatkan penampilan kulit," sebut dia.

"Zat ini sangat penting untuk membuat kolagen, yang menciptakan penampilan awet muda dan melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas," sambung dia.

Jadi, lupakanlah rutinitas perawatan kulit yang terlalu mahal, dan sebagai gantinya kita dapat mulai berinvestasi pada pisang.

Ilustrasi buah pisang
Pixabay

Ilustrasi buah pisang

Baca Juga: Jangan Sampai Salah Kaprah Lagi, Buah dan Sayuran Ini Ternyata Tak Boleh Dikonsumsi dengan Dijus, Ahli Ungkap Hal Tak Terduga

2. Meningkatkan kesehatan usus

Sebuah studi tahun 2017 yang diterbitkan di Nutrition Bulletin menemukan, pisang memiliki sesuatu yang disebut pati resisten.

Sementara, pati umumnya terdengar negatif, namun pati resisten sebenarnya membantu menghasilkan produksi asam lemak rantai pendek yang baik bagi kesehatan usus.

Ahli nutrisi dan Managing Editor di situs kesehatan the Unwinder, John Fawkes mengatakan, asam lemak rantai pendek memainkan peran penting dalam kesehatan usus besar.

"Semakin banyak asam lemak rantai pendek yang kita hasilkan, semakin sehat usus besar kita," ungkap dia.

3. Mencegah kram otot

Richards mengungkapkan, pisang mengandung elektrolit esensial yang dapat membantu menjaga tubuh tetap terhidrasi dan seimbang.

"Ketika tubuh menjadi tidak seimbang terkait dengan mineral, kita bisa mulai mengalami efek samping negatif seperti kram otot," ujar dia.

"Sehingga, makan pisang yang kaya akan mineral sangat bermanfaat untuk mencegah kram otot," lanjut dia.

Baca Juga: Punya Segudang Manfaat di Malam Hari, Wanita Ini Syok Tubuhnya Alami Hal Ini di Pagi Hari usai Konsumsi Pisang Sebelum Tidur

4. Menjaga kesehatan jantung

Direktur nutrisi di Institute of Culinary Education, Celine Beitchman menjelaskan, kandungan potasium pada pisang sangat penting untuk kesehatan, terutama jika kita mengonsumsi banyak garam.

"Pisang adalah sumber potasium yang merupakan nutrisi penting untuk membantu memerangi efek negatif natrium," ujar Beitchman.

Sementara itu, Dr Chun Tang dari Pall Mall Medical menambahkan, potasium sangat baik untuk kesehatan jantung dan tekanan darah, serta dapat membantu mengurangi risiko stroke.

5. Menurunkan berat badan

Menurut ahli nutrisi, Mary Wirtz, MS, RDN, CSSD pisang memang memiliki reputasi terkenal karena tinggi gula dan kalori dibandingkan dengan buah-buahan lainnya.

Namun, terlepas dari reputasi yang tampaknya menakutkan itu, pisang sebenarnya dapat membantu mengontrol berat badan karena kandungan serat dan antioksidannya.

Pendiri Shaping Young Tastebuds dan certified health coach, Danielle Drapeau juga mendukung manfaat pisang untuk menurunkan berat badan.

"Pisang tinggi serat yang memperlambat pencernaan untuk membuat kita merasa kenyang lebih lama, dan akan menormalkan gerakan usus," kata dia.

"Ini membuat pisang menjadi makanan yang sempurna untuk disantap saat kita berada di antara waktu makan," imbuh dia.

Baca Juga: Astaga, Korea Utara Dikabarkan sedang Dilanda Krisis Pangan, Harga Pisang Mencapai Rp 641!

Source :GridHealth.ID

Editor : Suar

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

Popular

Hot Topic

Tag Popular

x