Suar.ID - Berjuang seorang diri sebagai single parent, Ayu Ting Ting tidak main-main memberikan yang terbaik untuk kebutuhan putri semata wayangnya.Salah satunya mengenai kebutuhan untuk pendidikan.Demi anak semata wayangnya, Bilqis Khumairah Razak, Ayu Ting Ting menyekolahkan putrinya di sekolah kelas Internasional.
Baca Juga: Usai Mengalami Nasib Buruk Mobil Mewahnya Dibakar oleh Fans Sendiri, Via Vallen Curhat Mengenai Hal Penuh Makna IniMelansir dari Suryamalang.com, sejak TK, Bilqis Khumairah Razak sudah dimasukkan ke sekolah yang baik.Bahkan, putri Ayu Ting Ting ini memiliki beragam kegiatan di sekolahnya seperti menari balet, berenang, menari dan masih banyak lagi.
Lahir pada tahun 2013, saat ini Bilqis Khumairah Razak sudah duduk di bangku SD.Ayu Ting Ting ingin memasukkan putrinya ke sekolah Internasional dengan harapan ketika lulus SMA nanti Bilqis dapat melanjutkan kuliah di luar negeri.Diketahui, Bilqis sudah mulai masuk sekolah internasional sejak TK.
Baca Juga: Tetangga Ungkap Tabiat Tiara Savitri yang Tak Sudi Hidup Seatap dengan Ahmad Dhani: Begitu Saja Setiap HariBilqis sendiri kini bersekolah di TK Kinderfield Depok.Ayu Ting Ting dan sang Ibu, Umi Kalsum kerap memperlihatkan kesibukan Bilqis di sekolah.Ternyata, biaya sekolah di sekolah internasional Kinderfield tidak main-main.Dikutip dari berbagai sumber, uang pangkal untuk mendaftar di Kinderfield mencapai belasan juta.Di tahun 2018/2019 lalu, uang pangkal TK tersebut sebesar 11,5 juta rupiah.Sementara uang SPP besarnya tergantung kelas dari anak.Jika sudah mencapat TK A atau B, yakni usia 4/5 tahun, biaya SPP sekitar 3 juta per 3 bulan.
Baca Juga: Sebelum Resmi Bercerai dengan Engku Emran, Laudya Cynthia Bella sempat Minta Pertolongan Mertua
Jika Ayu Ting Ting akan memilih untuk melanjutkan SD Bilqis di Kinderfield, tentu biayanya tidak murah.Dilansir dari laman kinderfielddepok.sch.id, biaya masuk sekolah SD di Kinderfield berkisar antara 36 juta hingga 38 juta rupiah.Dengan biaya SPP per bulan adalah 2,6 juta rupiah serta biaya buku plus aktivitas adalah 2,5 juta per semester.Mampu menyekolahkan putrinya di sekolah dengan biaya yang tak sedikit, tentu saja Ayu Ting Ting harus bekerja sangat keras.Hal tersebut tentu membuat publik bertanya-tanya berapa bayaran Ayu Ting Ting untuk sekali manggung.Pertanyaan ini dilontarkan Nikita Mirzani dalam sebuah wawancara di akun Youtube Crazy Nikmir REAL (30/06) lalu. Sebelumnya, Nikita menanyakan berapa rupiah yang didapatkan Ayu dari adsense channel Youtube miliknya.
Baca Juga: Wali Kota Surabaya Memohon untuk Tidak Disalahkan: Menangis dan Rela Bersujud di Hadapan Dokter" Adsense youtube sekarang udah berapa?"" Ih berapa ya, Ya Allah teh nggak ada seberapanya jangan disebutin kalik," jawab Ayu." Ada cepek (seratus)?" pancing Nikita, yang langsung dibantah oleh Ayu." Nggak ada. Makanya jangan disebutin, malu soalnya, jauh banget sama lu," kata Ayu.
" Kalo adsense boleh malu, tapi kalo off-air?" , kata Nikita yang cuman dibalas dengan tatapan oleh Ayu Ting-Ting. Kocak banget deh.Ayu mengakui saat ini job off-air sedang tidak ada, sehingga dia memutuskan untuk fokus ke channel Youtube.Selanjutnya, Nikita bertanya nih kira-kira berapa dana yang harus digelontorkan penyelengggara sebuah acara untuk mengundang Ayu Ting-Ting." Range-nya sekitar berapa?"Nggak segera menjawab, Ayu malah terlihat bingung. Namun akhirnya ibu satu anak itu menyebutkan kisaran angka." Seratus sampai dua ratus," jawabnya." Wah, mahal juga ya," kata Nikita. Tapi Nikita nggak perlu khawatir kok karena kalau dia ingin mengundang Ayu Ting-Ting, Ayu nggak bakalan menarik bayaran.Tapi sayangnya nilai segitu masih harus dipotong beberapa hal.