Follow Us

Apakah Pasien yang Sembuh dari Virus Corona dapat kembali Terjangkit Covid-19?

Ervananto Ekadilla - Kamis, 26 Maret 2020 | 07:30
Apakah pasien yang sembuh dari virus Corona dapat tertular lagi?
Pixabay

Apakah pasien yang sembuh dari virus Corona dapat tertular lagi?

Hal itu dijawab oleh Dr. Erlina Burhan di acara Apa Kabar Indonesia Pagi, Selasa (24/3/2020).

Mulanya Dr. Erlina menjelaskan covid-19 merupakan virus yang menyerang saluran pernapasan.

Baca Juga: Lebih dari 70 Persen Pasien di China Sembuh, Deretan Kabar Baik soal Virus Corona yang Perlu Anda Ketahui

"Covid-19 ini menyerang saluran nafas, mulai dari atas sampai ke bawah,"

"Kalau yang atas itu ya tenggorokan, kalau yang bawah ya termasuk paru-paru, jadi dari atas sampai bawah," kata dr Erlina dalam tayangan YouTube channel Talk Show TV One, Selasa (24/3/2020).

Ia melanjutkan, covid-19 ini sebagian kecil menyerang saluran pencernaan.

"Sehingga ada juga gejala diare," sambungnya.

Baca Juga: Orang-orang India ini Awalnya Jumawa Sebut Urin Sapi Dapat Sembuhkan Virus Corona, Beginilah Nasib Mereka Kini, Bikin Geleng-geleng Kepala

Dr. Erlina lantas menjawab soal kemungkinan pasien sembuh corona kembali terpapar.

Menurutnya, hal itu bisa saja terjadi.

"Orang yang sembuh bisa sakit lagi? Ya, bisa saja,"

"Jadi begini, orang yang sudah sembuh sebaiknya tetap istirahat di rumah sampai betul-betul staminanya bagus dan imunitas bagus," ujar Dr. Erlina.

Source : YouTube, Tribun Jakarta

Editor : Ervananto Ekadilla

Baca Lainnya

Latest