Follow Us

Temukan Koin-koin Kuno Senilai Rp 1,7 Miliar, Pria Ini Tak Kuasa Menahan Tangis ketika Tahu Bakal Kaya Mendadak!

Adrie P. Saputra - Jumat, 08 November 2019 | 15:00
Pria mendapatkan koin emas.
Mirror

Pria mendapatkan koin emas.

"Itu adalah sesuatu yang saya impikan sejak saya masih kecil."

"Perasaan yang luar biasa. Ini seperti memeriksa nomor lotere dan menyadari bahwa Anda telah mendapatkan jackpot."

"Saya melihat satu atau dua koin pada awalnya."

"Saya pergi untuk menjemput Michael yang ada di seberang lapangan sehingga kita bisa berbagi momen bersama. Saya gemetaran, saya masih tidak percaya sekarang."

Koin Edward VI ini bernilai sekitar 3 ribu pounds.
Mirror

Koin Edward VI ini bernilai sekitar 3 ribu pounds.

Paul dan Michael berada di Irlandia Utara untuk liburan pendek ketika teman mereka merekrut mereka untuk membantu menemukan cincin kawinnya yang hilang pada 29 Oktober.

Koin telah dikirim ke Museum Ulster untuk identifikasi dan mendapat penilaian resmi oleh tim ahli.

Diperlukan beberapa bulan untuk mengidentifikasi 84 koin dan menilai secara penuh, tetapi Paul mengatakan para ahli lain telah mengatakan kepadanya bahwa seluruh timbunan itu bisa bernilai lebih dari 100.000 pounds.

"Koin paling awal di dalam timbunan itu bertanggal 1512, dibuat ketika Henry VIII adalah raja dan bisa bernilai hingga 5.000 pounds sendiri," kata Paul.

Baca Juga: Seorang Pria Menemukan Bros Emas Zaman Kuno, Dia Juga Temukan Harta Karun Lain yang Dia Jual untuk Beli Rumah Mewah!

Dia menambahkan koin lain - seperti yang bertanggal 1546, ketika raja terkenal Edward VI memerintah - bisa bernilai hingga 3.000 pounds (Rp 53 juta).

Koin-koin lainnya bisa bernilai ratusan pound jika dilelang.

Source : Mirror

Editor : Adrie P. Saputra

Baca Lainnya

Latest