"Alhamdulillah ananda thoriq sdh ditemukan, info lebih lanjut akan di informasikan secara berkala. @irwanbachtiar86 @humas_polresbondowoso @kodim0822 @kominfobondowoso," tulis PMI Kabupaten Bondowoso.
Baca Juga: Astrid Tiar Muak dengan 'Mulut Sampah' Rey Utami dan Benua: Apa Enggak Diajarin Orangtuanya?
Baca Juga: Jokowi Pernah Nyaris Bangkrut, Beginilah Kisah Usaha Mebel 'Rakabu' yang Dirintisnya
Kabar ini lantas disambut baik oleh para warganet yang kemudian mengirimkan doa untuk Thoriq.
"Alhamdulillah wa innailaihi. Semoga di beri tempat terbaik disisi Allah Subhanahu Wata'ala," tulis seorang warganet.
"Innaillahi wainainainnaillahi rojiun semoga di beri tempat terbaik disisi ALLAH SWT dan keluarga yang di tinggalkan diberikan ketabahan ," tulis yang lain.
Diberitakan sebelumnya, Thoriq hilang saat turun dari Puncak Piramid pada Senin (24/6/2019).
Thoriq menuruni jalur setapak di mana kanan-kirinya adalah jurang. Ia diduga terjatuh ke jurang.
Jalur menuju Puncak Piramid memang terkenal ekstrim, kalangan pendaki bahkan menjulukinya bak punggung naga.