Suar.ID - Masa lalu seseorang memang tak mudah dilupakan. Apalagi kalau orang tersebut adalah publik figur.
Semua gerak-gerik artis tentu terekam di media dan bisa menjadi salah satu bukti perjalanan hidup mereka.
Hal ini tak selamanya baik karena ada pula sisi buruk yang akan menghantui si publik figur dalam waktu yang lama.
Misalnya saja bagi para bintang film panas yang kemudian lekat dengan cap tersebut.
Baca Juga : Claudio Martinez Tertangkap Karena Kasus Narkoba, Ini 3 Fakta tentang 'Pelatih Si Madun' Ini
Walau sudah pensiun, nama besarnya sebagai mantan bintang panas memang tak bisa lepas dari sorotan masyarakat.
Seperti yang kita tahu, walau beberapa bintang panas sudah mundur dari dunia ini, beberapa orang masih tidak bisa melupakan perannya di masa lalu.
Bagaimana cara mereka melanjutkan hidup dan membangun citra diri yang baru?
Berikut beberapa kisah mantan bintang panas pasca ‘pensiun’ dari dunia ini.
Baca Juga : Cuma Dibekali Rp100 Ribu, Anak Miliarder Ini Disuruh Ayahnya Jadi Orang Miskin
1. Yenny Farida
Mantan bintang panas asal Indonesia ini popular pada tahun 1980-an. Namun setelah tahun 1995, namanya sudah tidak terdengar lagi.
Usut punya usut, Yenny mengidap penyakit menahun selama 10 hingga 15 tahun.
Penyakit menahun adalah penyakit kronis yang menyebabkan kerusakan jaringan. Bahkan Yenny juga mengalami gangguan penglihatan dan diabetes.
Ia kini terlihat kurus karena penyakit yang terus menggerogoti tubuhnya itu. Yenny masih bersemangat berobat dan terus mendapat semangat dari keluarga serta sahabat-sahabatnya agar lekas sembuh.
Baca Juga : Kisah Garuda Indonesia GA421 Bertaruh Nyawa saat Mendarat Darurat di Sungai Bengawan Solo
2. Eva Yanthi Arnaz
Pada tahun 1970-an hingga 1980-an, Eva Yanthi Arnaz adalah artis besar. Dia sudah membintangi lebih dari 50 film dan terkenal tak ragu beradegan panas.
Tercatat, Eva sudah empat kali menikah. Namun ketika suami keempatnya, Dedy Omar Hamdun menghilang dalam rangkaian skandal penculikan aktivis 1997/1998, Eva mulai berubah.
Dilansir daritribunnews.compada April 2017, Eva mengaku batinnya tidak tenang karena dikenal sebagai artis panas. Ia pun memutuskan untuk lebih mendekatkan diri pada Tuhan.
Ia juga mulai berusaha membersihkan harta-harta yang selama ini berhasil ia kumpulkan selama menjadi artis.
Eva lebih memilih menjual semua hartanya seperti rumah, mobil, dan banyak lainnya.
Ia lalu memulai usaha baru dengan berjualan makanan lontong sayur. Menurut Eva, itu membuat hatinya lebih tenang.
Baca Juga : Inilah Savannah F1 Kucing Termahal di Indonesia, Harganya Rp350 Juta
3. Inneke Koesherawati
Artis Inneke Koesherawati memulai kariernya di dunia hiburan Indonesia sebagai bintang film dewasa. Dia debut tahun 1991.
Namun pada tahun 2013 lalu, Inneke memutuskan mundur dari dunia hiburan Indonesia.
Pada Jumat (20/7/2018), ada masalah dalam keluarganya. Suaminya, Fahmi Darmawansyah ditangkap KPK dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) di Lapas Sukamiskin.
Kehidupan mereka mungkin tak pernah mudah karena harus mengubah cara pandang masyarakat terhadap mereka.
Namun mereka tetap semangat menjalani kehidupan dan tak pernah ragu berubah menjadi lebih baik lagi. Salut!