Kecantikan Pasukan Wanita Israel yang Dilarang Pakai Baju Putih

Kamis, 08 November 2018 | 11:35

Tentara wanita Israel

Suar.id -Sebuah larangan kontroversial menyeruak di anggotapasukan wanita Israel atau Pasukan Pertahanan Israel (IDF).

Russian Todaymelaporkan, larangan itu muncul setelah banyaknya pasukan pria yang religius.

Israel's Women's Networkmelansir, dari rekrutan IDF yang memberi keterangan, mereka mendapat serangkaian aturan yang ketat.

Antara lain mereka dilarang mengenakan kaus putih, melepaskan bra, hingga merokok di dekat tentara pria.

Baca Juga : Inilah 'Fatal Beauty', Tentara Wanita Rusia dari Pasukan Khusus Spetsnaz yang Cantik Sekaligus Berbahaya

Direktur organisasi itu, Michal Gera Margaliot, menyatakan mereka diatur sikap dan pakaian karena banyaknya anggota yang Ultra-Ortodox.

"Kami menerima banyak pengakuan dari personel wanita sepanjang 2017. Komandan lapangan memberi perintah ganjil kepada mereka," kata Margaliot.

Baca Juga : Kisah AMX-13 Tank Andalan Israel yang Makin Hebat Saat di Tangan TNI

Salah seorang tentara yang memberi pengakuan itu berujar, mereka bahkan dilarang mencopot bra ketika tidur.

Terdapat pemeriksaan yang dilakukan kepada mereka selama dua menit setiap menjelang jam tidur serta saat lampu dinyalakan.

"Jika dalam pemeriksaan itu ada yang tidak mengenakan bra, mereka bakal dikenai peringatan," ujar serdadu anonim itu.

Di pangkapan Shizafon dan 80, tentara perempuan juga dilarang memakai celana di atas lutut ketika di ruang olahraga agar tak menggoda rekannya yang pria.

Baca Juga : Sangar, Ini 6 Pasukan Khusus TNI yang Kemampuan Tempurnya di Atas Rata-rata

Seorang instruktur perempuan IDF dilaporkan dicopot dari jabatannya setelah seorang komandan tak nyaman dengan keberadaannya.

Anggota lain berujar, dia pernah diberi tahu untuk mengenakan celana agak longgar karena banyaknya anggota pria religius di ruang latihan.

"Namun, hanya sedikit dari kami yang melakukannya. Jadi, mereka langsung membatalkan latihan," tutur anggota tersebut.

Dalam laporan yang dikeluarkan Israel's Women's Network, tidak saja tentara religius, namun juga komandan sekuler mendukung aturan itu.

Baca Juga : Meski Wajahnya Nyaris Hancur karena Tertembak, Sniper Ini Tembak Mati Lebih dari 700 Pasukan Musuh

Tag

Editor : Yoyok Prima Maulana

Sumber Intisari