Tak Lagi Dapat Nafkah dari Kiwil, Rohimah Terpaksa Jual Rumah untuk Sambung Hidup

Kamis, 30 Maret 2023 | 16:07
Starpro

Tak Lagi Dapat Nafkah dari Kiwil, Rohimah Terpaksa Jual Rumah untuk Sambung Hidup

Suar.ID - Rohimah, mantan istri Kiwil, baru-baru ini membuka diri tentang kondisi keuangannya setelah resmi bercerai dengan sang komedian dua tahun yang lalu.Menurut Rohimah, sebelum putusan cerai, sudah ada kesepakatan atau pembicaraan tentang pemberian nafkah dari Kiwil untuk anak-anak mereka. Namun, setelah bercerai, Rohimah mengakui bahwa ada perubahan dari Kiwil dalam hal pemberian nafkah bulanan kepada dirinya dan anak-anak mereka."Dari sebelum saya ketuk palu juga sudah ada kesepakatan cuma ya berubahnya itu," ucap Rohimah dikutip dari Grid.id pada Kamis, (30/3/2023).Rohimah menceritakan jika pada bulan Maret 2021 hingga September 2021, Kiwil masih rajin memberikan uang nafkah bulanan kepada dirinya.Sehingga untuk biaya hidup sehari-hari hingga biaya sekolah anak-anak mereka masih bisa dicukupi oleh Rohimah."Ketuk palu bulan Maret kan, sampai September 2021 Bang Kiwil masih kasih per bulan ke saya buat anak-anak dan itu terupdate sama saya, bayaran apa sampai uang kuliah," kata Rohimah.Tetapi sayangnya sejak bulan Oktober 2021, Rohimah mengakui sudah tidak lagi menerima jatah uang bulanan dari Kiwil."Oktober 2021 dia mulai enggak kasih sampai sekarang, ya sudah lepas kontrol semuanya," kata Rohimah.Kekesalan Rohimah pada Kiwil juga sempat ia tuliskan di akun media sosialnya.Rohimah mengaku tak akan melakukan hal demikian ketika Kiwil memenuhi tanggung jawabnya."Oh saya nggak akan nulis kayak gitu kalau nggak kepepet," jelasnya.Kendati demikian, Rohimah menyebut ia dan Kiwil belum pernah mengkomunikasikan persoalan tersebut secara langsung.Komunikasi tersebut belum terjalin lantaran saat ini nomor ponsel Rohimah masih diblokir oleh komedian 50 tahun tersebut."Enggak (ngomong langsung) karena memang handphone dipegang sama istrinya dan nomor saya juga masih di-block," paparnya.Rohimah menuturkan, sebelumnya hubungannya dengan Kiwil baik-baik saja.Sang komedian pun masih mau menyapanya saat keduanya bertemu.Rohimah pun heran mengapa saat ini hubungannya dengan Kiwil seolah merenggang."Sebenernya Bang Kiwil kalau ketemu sama saya masih say hello ya, kan beberapa kali ketemu saya masih mau say hello, masih mau salaman segala macem.""Saya yakin Bang Kiwil masih seperti itu, saya yakin. Cuma nggak tahu kenapa sekarang bisa kayak begini," ujarnya.Setelah Rohimah mengungkapkan kekesalannya terhadap Kiwil di sosial media, ia mengaku caranya tersebut berhasil.Dari yang sebelumnya tak ada respon dari Kiwil, kini sang komedian telah berkomunikasi dengan anak-anaknya."Dengan anak-anak berhasil ya (komunikasi lewat sosial media), yang tadinya nggak ada balasan tiba-tiba ada.""Terus minta nomor rekening dan katanya sih itu yang transfer asistennya," tutur Rohimah.Kini kehidupan Rohimah semakin memprihatinkan.Pasalnya, ia harus menjadi kepala keluarga yang harus menanggung biaya hidup anak-anaknya.Banyak jalan yang harus Rohimah tembus demi menghasilkan uang, salah satunya dengan menjual rumah miliknya.Rohimah bahkan merintis karirnya dengan menjual makanan, hingga tas secara online.Rohimah beberapa waktu lalu lewat akun Instagram pribadinya membagikan potret rumahnya yang ternyata ingin dijual.Kendati begitu, jalan tersebut nampaknya belum mulus, karena sampai saat ini rumah tersebut belum terjual."Rumah masih saya tawar-tawarin, orang masih banyak lihat kondisi rumah, nego harga.(Tapi) belum pas harganya, karena harga belum cocok jadi belum saya lepas," ujar Rohimah di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (29/3/2023).Adapun, rumah tiga lantai yang akan dijual oleh Rohimah itu dijual seharga paling tinggi mencapai Rp1,5 miliar."Saya sejauh ini dari harga Rp 1,5 miliar sampai sudah mentok Rp 700 ribu," katanya."Karena satu bangunan belum 100 persen rapih kan, baru 75 persen, jadi saya mengakui itu.""Tapi kan semuanya tinggal 25 persen lagi apa salahnya sih, harga segitu," ujarnya lagi.Kini, Rohimah berharap agar rumahnya bisa segera terjual, agar dirinya bisa melanjutkan kehidupannya bersama sang buah hati.Rohimah menuturkan, uang dari hasil penjualan rumahnya, akan digunakan untuk modal usaha."Tolong deh bantu seorang janda, bantulah untuk saya bisa melanjutkan kehidupan saya sama anak-anak saya gimana," kata Rohimah."Saya harus jual rumah karena saya harus punya usaha dan modal saya, ya jual rumah itu," tuturnya.Rohimah juga mengungkapkan bahwa ia pernah membuka usaha makanan, tetapi saat ini usahanya telah berhenti karena mengalami insiden pada kakinya.Ia berharap agar rumah yang ia jual bisa segera terjual.

Baca Juga: Piala Dunia U20 Batal, Hokky Caraka ke Ganjar: Baru Merintis Dihancurin

Tag

Editor : Adrie Saputra