Suar.ID -Berikut berita terpopuler Suar.ID edisi Sabtu, 28 Januari 2023. Dari asmara Bharada E dan Ling Ling hingga cara Kaesang Pangarep ajak kawin Erina Gudono
Pernikahannya Gagal, Ling Ling Diminta Cari Pria lain: Tetap Menunggu
Dalam pledoinya, Bharada E menyampaikan permintaan maaf kepada tunangannya, Ling Ling.
Pernikahan Bharada E dengan Ling Ling ini terancam gagal.
Bharada E terancam hukuman penjara 12 tahun atas kasus pembunuhan berencana pada Brigadir J.
Bharada E ini sampai minta Ling Ling cari pria lain tak tak menunggunya.
Diminta cari pria lain dan tak lagi menunggunya, Ling Ling pun berikan jawaban bijak.
Dilansir TribunJakarta.com, Ling Ling pun menjawab permintaan Bharada E dengan bakal terus menemani dan menunggu kekasihnya ini.
Dalam sebuah kanal YouTube, Ling Ling pun ceritakan kalau dirinya dan Bharada E ini sudah susun rencana pernikahan mereka dengan matang.
Sayangnya, rencana ini kini terpaksa tertunda.
Kini Ling Ling pun akui kalau belum memiliki rencana apa-apa usai Bharada E ini dituntut 12 tahun penjara.
Ia pun tegaskan kalau dirinya cuma ingin fokus ke proses hukum Bharada E.
Baca artikel selengkapnya di sini
Ternyata Seperti Ini Cara Kaesang Saat Ajak Nikah Erina Gudono
Kaesang Pangarep, anak bungsu Presiden Jokowi ini sudah resmi menikahi wanita cantik bernama Erina Gudono.
Banyak orang penasaran bagaimana Kaesang bisa gercep (gerak cepat) menikahi Erina Gudono, Puteri Indonesia DIY 2022.
Ternyata mereka pertama kali berkenalan melalui media sosial Instagram.
Erina Gudono menuturkan jika Kaesang yang pertama mengirimkan pesan kepadanya melalui DM Instagram.
Pendekatan Kaesang dan Erina Gudono yang berawal dari DM di Instagram itu berlangsung singkat.
Tanpa menunggu lama, Kaesang segera menceritakan sosok sang wanita pujaan hati ke pihak keluarga.
Erina Gudono pun kemudian membongkar cara Kaesang Pangarep mengajaknya menikah.
Saat itu, mereka berdua sedang berada di mobil menuju ke arah Bandung.
Kaesang Pangarep tiba-tiba langsung mengucapkan kalimat nikah.
Erina Gudono pun terkejut dengan perkataan Kaesang Pangarep.