Barang Bukti Utama Penembakan Brigadir J Ditemukan Di Rumahnya, Intel Kepercayaan Ferdy Sambo Ini Ikut Kena Getahnya, Jadi Tersangka Dan Dipecat Dengan Tidak Terhormat Dari Polri

Sabtu, 03 September 2022 | 10:03
Facebook

Mantan intel andalan Ferdy Sambo, Kompol Baiquni Wibowo, dipecat dari Polri dengan tidak terhormat, terlibat menghalangi penyidikan kasus penembakan Brigadir J.

Suar.ID -Selain keterangan Bharada E, ditemukannya rekaman CCTV di sekitar rumah Irjen Ferdy Sambo membuka titik terang kasus penembakan Brigadir J.

Dan kalian tahu di mana rekaman CCTV itu ditemukan?

Benar, rekaman CCTV yang merekam detik-detik penembakan Brigadir J di rumah dinas Ferdy Sambo ternyata tersimpan di rumah Kompol Baiquni Wibowo.

Rekaman CCTV itu ditemukan oleh Tim Khusus bentukan Kapolri Jenderal Listyo Prabowo di rumah Baiquni.

Tak hanya itu, Kompol Baiquni Wibowo juga terlibat dalam perusakan CCTV yang diamankan di sekitar rumah Ferdy Sambo.

Karena perbuatannya itu, Kompol Baiquni Wibowo pun ditetapkan sebagai tersangka obstruction fo justice kasus penembakan Brigadir j.

Tak hanya itu, Baiquni juga dipecat dengan tidak terhormat dari institusi Polisi Republik Indonesia.

Asal tahu saja, Kompol Baiquni adalah intel kepercayaan Irjen Ferdy Sambo di Satgassus Merah Putih yang dibentuk di era Kapolri Tito Karnavian.

Jabatan terakhir Kompol Baiquni Wibowo adalah sebagaiPS Kasubbagriksa Baggaketika Rowabprof Divisi Propam Polri.

Oleh anggota Komite Kode Etik Polri, Kompol Baiquni disebut telah merintangi penyidikan kasus penembakan Brigadir J.

Dan karena itulah dia dipecat dari Polri dengan tidak terhormat.

Seperti disebut di awal, Kompol Baiquni bersama Kompol Chuck Putranto, juga tersangka obstruction of justice, disebut telah merusak kamera CCTV yang ada di depan rumah Ferdy Sambo.

kompas.com/Kristanto Purnomo
kompas.com/Kristanto Purnomo

Mantan intel andalan Ferdy Sambo, Kompol Baiquni Wibowo, dipecat dari Polri dengan tidak terhormat, terlibat menghalangi penyidikan kasus penembakan Brigadir J

Perusakan itu dilakukan setelah mereka mendapat perintah dariFerdy Sambo, Arif Rachman, dan Brigadir Jenderal Hendra Kurniawan.

Tim Khusus menggeledah rumah Kompol Baiquni pada 9 Agustus 2022 lalu di mana DVR CCTV detik-detik penembakan Brigadir J ditemukan.

Kompol Baiquni juga sempat menonton hasil rekaman itu bersama Kompol Chuck, Arif Rachman, dan Agus Nurpatria.

Sebelum merusak barang bukti, ternyata Kompol Baiquni sempat menyimpan hasil rekaman itu di hardis eksternal.

Dalam rekaman itu terlihat bagaimna Ferdy Sambo dan istrinya, Putri Candrawathi, datang ke rumah dinas di Duren Tiga.

Ferdy Sambo terlihat mengenakan sarung tangan berwarna hitam.

Menurut rekaman CCTV itu, Ferdy Sambo sampai di rumah dinas Duren Tiga dua menit setelah Putri Candrawathi.

Di momen itulah terlihat bagaimana pistol HS-9 miliknya jatuh.

Adegan itu juga terlihat dalam rekonstruksi yang berlangsung pada 30 Agustus kemarin.

Di situ juga terlihat bagaimana seorang ajudan buru-buru mengambil pistol tersebut sebelum menyerahkannya lagi kepada bosnya.

Facebook

Mantan intel andalan Ferdy Sambo, Kompol Baiquni Wibowo, dipecat dari Polri dengan tidak terhormat, terlibat menghalangi penyidikan kasus penembakan Brigadir J.

Editor : Moh. Habib Asyhad

Baca Lainnya