Suar.ID - Belum lama ini Ruben Onsu sempat dikabarkan kembali masuk rumah sakit.
Hal itu lantaran kondisi kesehatan Ruben Onsu kembali menurun dan drop.
Sarwendah istri Ruben Onsu mengungkapkan bahwa suaminya mengalami kekurangan darah.
Ruben Onsu sampai harus melakukan transfusi darah agatr kondisinya kembali prima.
Tak tanggung-tanggung, ayah dua anak itu bahkan harus menerima transfusi darah sampai 8 kantong.
Bolak-balik masuk rumah sakit, sebenarnya Ruben Onsu sakit apa?
Melansir dari Grid.Id pada Sabtu (1/7/2022), ternyata dibagian otak Ruben ada masalah.
Terdapat noda hitam di otak Ruben Onsu.
Karena itulah Ruben menjadi drop dan harus melakukan transfusi darah berkali-kali.
Ia juga harus istirahat total dan mendapatkan perawatan ICU.
Penyebab dari penyakitnya itu sempat diungkap oleh Ruben sendiri.
Rupanya penyakit itu muncul karena Ruben Onsu sering kelelahan dan telat makan.
"Penyebabnya kelelahan, kadang makanan yang gua enggak begitu suka, gue lebih memilih untuk nahan nafsu makan," katanya dikutip dari Tribun Seleb.
Terkait penyakit tersebut, seorang dokter yang menangani Ruben Onsu juga angkat bicara.
Penjelasan dokter Daniel Lienata di unggahan di akun Instagram @lambe_gosiip pada Selasa (28/06/2022).
Menurutnya, penyakit Ruben disebabkan oleh darah yang mengumpul pada tempat yang tidak semestinya.
Gejalanya juga berbeda-beda, tergantung di mana kumpulan darah tersebut berada.
"Terjadinya kumpulan darah yang tidak pada tempatnya. Biasanya menimbulkan berbagai penyakit tergantung darahnya,"
"Itu apakah ada di atas atau di luar selaput otak, ada di bawah selaput otak atau ada di parenkim otak tersebut," katanya.
"Nah, jadi perbedaan lokasi perdarahan ini akan memperlihatkan suatu gejala-gejala yang berbeda-beda," lanjutnya.
Kendati sudah sering drop, Ruben masih terus bekerja seperti biasa.
Kondisi kesehatannya juga kini terlihat mulai membaik.
Meski begitu, ia masih diobservasi oleh dokter mengenai kondisinya.