Doddy Sudrajat Terlanjur Koar-koar Anaknya Ingin Kuliah di Jurusan Ilmu Komunikasi, Mayang Ternyata Malah Masuk ke Jurusan Kedokeran Gigi

Kamis, 30 Juni 2022 | 08:32
Tangkap layar kanal Youtube Sambel Lalap

Penjelasan Doddy Sudrajat mengenai permasalahan Tiara Marleen.

Suar.ID -Adik mendiang Vanessa Angel, Mayang, dikabarkan mendapat beasiswa diJurusan Kedokteran Gigi Universitas Moestopo.

Padahal, ayahnya,Doddy Sudrajat, sebelumnya sempat koar-koar jika Mayang ingin kuliah di jurusan Ilmu Komunikasi.

Pria yang akrab disapa Daddy itu bahkan mengungkapkan alasan putrinya ingin kuliah di jurusan Ilmu Komunikasi agar bisa menjawab pertanyaan dari wartawan.

Hal tersebut karena Mayang seringdikritik netizen karena kemampuannya menjawab pertanyaan di media yang kurang cakap.

Setelah sebelumnya mengaku ingin kuliah di jurusan Hukum, lalu berganti jurusan Ilmu Komunikasi, kini Mayang justru berubah pikiran.

Instagram @mayaanglf
Instagram @mayaanglf

Mayang

Mayang bahkan kabarnya mendapat beasiswa di Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Moestopo.

Melansir dari tayangan kanal YouTube Seleb Oncam News, Senin (27/6/2022), Mayang mengaku tak menyangka jika ia diterima di Fakultas Kedokteran Gigi.

"Deg-degan juga sih sebenarnya, karena nggak nyaka bakal diterima, tapi syukur juga sudah diterima di FKG," kata Mayang.

"Nanti tanggal 2 (Juli) ujian masuk kampusnya," imbuhnya.

Ia juga mengatakan, dari sekian pilihan perguruan tinggi yang ada, hanya Universitas Moestopo lah yang memberinya beasiswa.

"Aku dapat beasiswanya di situ, terus diterima di FKG," ucapnya.

IG @maayang.lucyana
IG @maayang.lucyana

Mayang mengaku mendapatkan beasiswa kuliah jurusan Kedokteran Gigi

Mayang juga menjelaskan ingin masuk Fakultas Kedokteran Gigi karena ia mendapat banyak masukan dari orang-orang di sekitarnya.

Ditambah ada kerabat Mayang yang juga berprofesi sebagai dokter gigi.

"Karena memang banyak masukan, soalnya tante aku juga ada yang dokter gigi, 'Dokter gigi aja', ya udah," kata Mayang.

"Kan aku juga banyak kenalan dari dokter gigi, 'Ya sudah nggak apa-apa, bagus kok di FKG', gitu," ucapnya.

Baca Juga: Hotman Paris Makin Di Atas Angin, Aib Razman Nasution Dibongkar Dokter Richard Lee hingga Ngaku Merasa Tertipu: Beliau Ngajakin Berkelahi

Tag

Editor : Adrie Saputra

Sumber Grid.ID