Suar.ID - Setelah pisah ranjang dengan Vicky Prasetyo, Kalina ternyata diam-diam sudah memiliki kekasih baru.
Kalina sudah punya gandengan baru seorang aktor bernama Ricky W Miraza.
Mereka berdua sudah mengakui hubungan asmara mereka kepada publik.
Namun banyak orang heran dengan hubungan mereka.
Pasalnya, Ricky W Miraza saat ini berusia 24 tahun.
Sedangkan usia Kalina jauh lebih tua 18 tahun dari Ricky W Miraza.
Baru-baru ini, Kalina mengunggah video Ricky di akun Instagram-nya dalam rangka perayaan ulang tahun.
"Tua itu pasti..Dewasa itu pilihan..Selamat ulang tahun cowo nyebelin..@rickywmiraza," tulis @kalinaoctaranny, dikutip via Tribun Seleb.
Sayangnya, postingan tersebut justru mendapat nyinyiran dari netizen.
Satu komentar yang disorot oleh ibunda Azka Corbuzier adalah saat dirinya disamakan dengan Elly Sugigi (Mpok Elly) hingga Kiwil.
"11 12 ma mpo ely... kiwil versi cewe," tulis seorang netizen.
Kalina langsung memeberikan balasan menohok kepada netizen yang nyinyir.
"Semoga jarimu secantik wajahmu ke depannya," balas Kalina.