Suar.ID- Kasus pengeroyokan yang menyeret Putra Siregar dan rekannya, Rico Valentino belum berakhir.
Seperti yang diketahui, kasus ini konon melibatkan Chandrika Chika hingga membuat Putra Siregar dijebloskan ke penjara.
Demi membela Chandrika Chika, Putra Siregar harus membela Rico Valentino yang terlibat perkelahiran dengan Nur Alamsyah.
Seperti diketahui, Putra Siregar dan Rico Valentino hingga kini masih ditahan di Polres Metro Jakarta Selatan
Bahkan, masa tahanan keduanya terancam diperpanjang hingga 40 hari.
Kondisi ini tentu membuat Septia Siregar harus memutar otak ketika anak-anaknya bertanya di mana keberadaan ayahnya.
Meski sebelumnya Chandrika Chika sudah meminta maaf kepada istri Putra Siregar, kondisi ini tentu tetap membuat pihak keluarga kecewa.
Kerinduan keluarga pada bos PS Store itu tampak begitu dalam, hingga akhirnya Septia Siregar menjenguk suaminya yang berada di penjara.
Dilansir dari kanal YouTube Official NitNot pada Senin, (9/5/2022), Septia mengabarkan kondisi Putra Siregar lebih kurus selama di penjara.
Saat menjenguk, Septia menuturkan suaminya menyampaikan pesan agar tetap sabar dan ikhlas
"Kayaknya lebih kurus ya," kata Septia.
"Ya disuruh sabar ikhlas gitu, sabar aja bunda ikhlas," lanjutnya.
Lebih lanjut, Septia Siregar mengatakan anaknya bungsunya sakit.
Diketahui Putra Siregar dan Septia memiliki tiga orang anak.
"Lagi sakit," ujar Septia Siregar.
"Demam, pilek, batuk," lanjutnya.
Septia Siregar bercerita anaknya selalu mencium foto Putra Siregar ketika sakit.
Tak hanya itu, menurut Septia anak-anaknya yang lain terus menangis mempertanyakan keberadaan Putra Siregar.
"Ditunjukkin foto papinya dicium-cium terus," ungkap Septia.
"Nangis lah, masalahnya setiap hari anaknya nanyain ayah 'Ayah kok enggak pernah pulang'," sambungnya.
Selanjutnya, rupanya Septia sempat mengajak anak-anaknya untuk pergi ke penjara untuk menjenguk Putra Siregar.
Namun demikian, Septia tidak membawa masuk anak-anaknya ke dalam penjara.
Septia menyuruh anak-anaknya untuk berada di mobil.
"Aku kemarin ke sana (penjara) cuman mereka di mobil, soalnya nanti kalau ketamu ayahnya minta gendong terus, takut malah enggak lepas," kata Septia.
Selain itu, Septia Siregar menceritakan cara Putra Siregar melampiaskan rasa rindu kepada anak-anaknya selama di penjara.
Septia mengatakan suaminya melampiaskan rasa rindu dengan mengurus anak kecil yang berada di sel tahanan.
"Di sana kan ada anak kecil juga ya di dalam sel itu, dia nyampein kasih sayangnya melalui anak kecil itu, bilang kangen sama anak gitu.
Jadi dia ngasuh anak itu, kalau di depan, di luar, tetanggaan bang Putra ibu-ibu punya anak tetanggaan, liatin," ungkap Septia.