Uang Ratusan Juta Uya Kuya Habis Ditilep Medina Zein, Suami Astrid Ancam Polisikan Sang Pengusaha: Penipuan Adalah Kejahatan!

Senin, 09 Mei 2022 | 13:31
Kolase Instagram @king_uyakuya dan @medinazein

Cinta Kuya mengaku sudah punya firasat buruk sebelum Uya Kuya jadi korban penipuan jual beli mobil oleh Medina Zein.

Suar.ID -Uang Ratusan Juta Uya Kuya Habis Ditilep Medina Zein, Suami Astrid Ancam Polisikan Sang Pengusaha.

Uya Kuya mengungkap kronologi dugaan penipuan yang dilakukan Medina Zein.

Awalnya, ia mengaku ditawari mobil mewah seharga Rp 1,3 miliar.

Namun, Medina Zein menjual mobil yang diakui sebagai miliknya di harga Rp 700 juta.

"Awalnya waktu itu dia nanya 'butuh Mercy apa nggak kak, gue mau jual Mercy'," kata Uya Kuya dalam video YouTube-nya.

Pengakuan awal, sosok pengusaha itu menjual mobil untuk membayar rumah sakit.

Lantaran saat menghubungi Uya Kuya, ia sedang berada di rumah sakit dengan kondisi diperban.

"Dia bilang 'ayo dong buat nambah-nambah bayar RS yuk kak' terus dibujuk nih gue," tutur Uya Kuya.

"Gue bilang nggak butuh,

tapi dia minta tolong buat bayar rumah sakit."

"Kasihan dong gue,

gue cek harganya dulu terus dia bilang bebas tawar terserah," ucapnya.

Tak hanya satu, Medina Zein juga menawarkan mobil lain.

Akan tetapi, Uya Kuya mulai curiga

karena foto yang dikirim pernah dilihat di situs jual beli online.

Kompas.com
Kompas.com

Pembawa acara Uya Kuya

Istri Lukman Azhari itu berdalih sempat titip ke teman untuk jual mobil di situs tersebut.

"Dia bilang lagi butuh uang banget, mobil bisa langsung dianter sama Brimob aku."

"Terus 'bayar cicil nggak papa termin'

katanya 'dua kali bayar BPKB aku tahan cus'," terang Uya Kuya.

Medina Zein malah terus menunjukkan foto-foto mobil lain yang berniat ingin dijual.

"Terus habis itu dia nunjukin mobil lain lagi, Mini Cooper, katanya yang pake adeknya."

"Gue didesak terus, tawar aja mau Mercy atau Vellfire, harga berapa aja nyangkut," tambahnya.

Kemudian, sang pengusaha mematok angka Rp 1.270.000.000 untuk dua mobil.

Selain itu, ia mendesak Uya Kuya untuk segera mengirim uang muka sebesar Rp 100 juta.

Namun tiba-tiba, Medina Zein justru meminta jumlah uang yang dikirim menjadi Rp 200 juta.

IG Medina Zein
IG Medina Zein

Medina Zein

"Gue bilang jangan udah gue bantuin lo, ntar malah ribet,

nah gue udah feeling tuh sebetulnya."

"Cinta juga udah bilang jangan ditransfer, feeling dia tuh kuat," jelas Uya Kuya.

Sampai akhirnya, Uya Kuya mengirim uang Rp 100 juta untuk uang muka dua mobil milik Medina Zein.

"Sempat screenshoot rekening dia, ada Rp 1,8 miliar dia bilang kok belum nambah," imbuh Uya Kuya.

"Akhirnya gue transfer duit di jam 17.58 WIB,

karena gue kasihan sama orang."

"Gue kasih Rp 100 juta buat DP Vellfire dan Mercy second."

"Terus dia bilang gini 'terima kasih telah menyelamatkan hidup aku hari ini'," ujarnya.

Uya Kuya lantas pergi ke rumah sakit untuk melihat kondisi mobil Vellfire.

"Singkat cerita gue dijemput sama supirnya naik Pajero ke rumah sakit untuk dijanjiin lihat mobil."

"Tapi sampe rumah sakit itu, mobilnya nggak dateng-dateng sejam lebih," ungkap Uya Kuya.

Sosok yang sempat bertemu Uya Kuya, Ruda akhirnya membuat pengakuan mengejutkan.

Di mana mobil yang sempat diklaim kepunyaan Medina Zein ternyata bukan miliknya.

"Ruda akhirnya ngaku disuruh bohong sama mbak itu disuruh bilang mobilnya," lanjut Uya Kuya.

"Kenapa mobil itu dibawa ke rumah sakit, karena si Ruda di-DP Rp 4 juta sama mbak ini."

"Ruda tahunya mobil dia mau dibeli sama mbak itu,

ternyata yang mau beli gue," bebernya.

Kini, Presenter Uya Kuya memberi ultimatum selebgram Medina Zein yang diduga melakukan penipuan terhadap dirinya.

Sang selebgram diduga melakukan penipuan pada Uya Kuya sebesar Rp 100 juta, lewat penjualan mobil fiktif dan memalsukan bukti transaksinya.

Lewat video di kanal YouTube Uya Kuya TV, ayah dua anak ini mengatakan, tak akan menanggapi pesan WhatsApp Medina.

Lantaran istri Lukman Ashari ini disebut selalu berkelit ketika ditagih untuk mengembalikan uangnya.

"Sekarang, gue enggak mau tanggapin lagi WhatsApp lo (Medina Zein)."

"Lo bayar ke gue, masalah selesai,"

"Udah, gitu doang kok," kata Uya Kuya.

Lebih lanjut, suami Astrid Khairunisha ini tegas siap membawa kasus penipuan ini ke ranah hukum.

Namun, kini ia masih menunggu itikad baik dari Medina untuk mengembalikan uangnya.

"Ingat, penipuan adalah kejahatan."

"Memalsukan surat transfer juga kejahatan," kata pria berusia 47 tahun ini.

Baca Juga: Bak Ratu Penipu, Medina Zein Kembali Tersandung Dugaan Kasus Penipuan, Uya Kuya Jadi Korban Terbaru, Duit Ratusan Juta Raib: Gue Udah Feeling Sebetulnya

Tag

Editor : Ervananto Ekadilla

Sumber Youtube Uya Kuya TV