Pantas Istrinya Syok! Terungkap Fakta Mengejutkan Kondisi Rumah Tangga Pelaku Pembunuhan Mahasiswa Kedokteran UB yang Cintai Anak Tirinya Sendiri, Apa Nih?

Kamis, 28 April 2022 | 07:03
surya/luhur pambudi/istimewa

Dari kiri ke kanan: Ziath Ibrahim Bal Biyd, TS dan Bagus Prasetya Lazuardi. Siasat licik Ziath sebelum bunuh Bagus terungkap.

Suar.ID - Kasus pembunuhan yang menimpa sosok mahasiswa kedokteran UB (Universitas Brawijaya) ini sedang ramai jadi perbincangan publik.

Pasalnya, yang jadi pelaku pembunuhan ini adalah ayah tiri kekasih korban yang bernama Ziath Ibrahim Bal Biyad.

Diketahui, sang ayah tiri ini nekat melakukan hal keji ini gegara menyukai anak tirinya sendiri yang berinisial TS.

Kini terungkap fakta terbaru mengenai kondisi rumah tangga pelaku dengan ibu TS yang berinisial SL.

Fakta ini pun terungkap usai Polda Jatim lakukan penyelidikan lebih lanjut.

Dilansir Surya.co.id, menurut Kanit III Subdit III Jnras Ditreskrimum Polda Jatim Kompol Trie Sis Biantoro, rumah tangga Ziath ini rupanya normal-normal saja.

Sang istri pun sempat syok gegara sang suami ini tega lakukan aksi pembunuhan ini padalah Ziath ini tak miliki catatan kriminal sebelumnya.

Berikut ini rangkuman fakta selengkapnya

1. Rumah tangga normal

Diketahui Ziath (38) ini telah berkeluarga dengan SL.

Kanit III Subdit III Jatanras DitreskrimumPolda JatimKompol Trie Sis Biantoro mengungkapkan kalau hubungan pasangan suami istri ini terbilang biasa saja atau berjalan normal.

Ini artinya tak ditemukannya permaslahan atau konflik antara keduanya hingga buat tersangka ini tega bunuh korban.

TribunJatim/Luhur Pambudi
TribunJatim/Luhur Pambudi

TS, (berkacamata kiri) pacar Bagus Prasetya Lazuardi, mahasiswa kedokteran yang dibunuh ayah tirinya

Bahkan, saat dipenghujung proses penyelidikan dan penyidikan kasus ini, menghasilkan kesimpulan kalau sosok Ziat ini adalah figur ayah dan suami dalam keluarga SL dan TS ini jadi tersangka.

Keduanya pun akui syok mengetahui hal ini.

"(Kualitas hubungan) biasa saja, sehingga saat si suaminya ini jadi tersangka, ya syok itu," ujarnya saat dihubungi TribunJatim.com, Jumat (22/4/2022).

2. Tak punya catatan kriminal

Tersangka selama ini rupanya tak pernah memiliki catatan kepolisian apapun sebelum terlibat kasus pembunuhan ini.

"Kejahatan lain, belum pernah. Baru pertama ini," ungkap mantan Kabag Ops Polres Sidoarjo itu.

3. Sang istri cuma ibu rumah tangga

Istri pelaku, SL ini rupanya hanya berstatus sebagai ibu rumah tangga.

Pada Senin (18/4/2022), ia bersama anaknya ditemai seorang kerabat pun jalani pemeriksaan lanjut penyidikan kasus pembunuhan ini.

Pasalnya, proses penyelidikan awal kasuys ini telah dimulai oleh Satreskrim Polres Pasuruan.

SL dananak tiri tersangka, TS ini kini telah diperiksa sebagai saksi.

"Istrinya itu ibu rumah tangga biasa sih," pungkasnya.

4. Masa lalu pelaku

Menurut Gianto, Ziath ini dulunya merupakan pedagang HP kemudian miliki usaha kerajinan berbahan kulit.

Gianto pun mengungkapkan belakangan tersangka ini diketahui sebagai ojol.

Kendati begitu, Gianto ini tak mengenal lebih sosok Ziath ini.

TribunJatim/ Luhur Pambudi
TribunJatim/ Luhur Pambudi

Ziath Ibrahim Bal Biyd (38) yang ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan mahasiswa kedokteran Universitas Brawijaya, Bagus Prasetya Lazuardi.

Pasalnya, Ziath ini dikenal tak banyak berkumpul dengan tetangga.

"Setahu saya, dia (Ziath Ibrahim Bal Biyd alias ZI) kerja jadi ojek online.

"Dan seingat saya, dulu juga pernah jualan ponsel di Malang Plaza dan menmbuka usaha kerajinan kulit," ujarnya kepada TribunJatim.com, Selasa (19/4/2022).

Baca Juga: Pacaran dengan Mahasiswa Kedokteran UB, TS Dicemburui Ayah Tirinya, Anak Tiri Pelaku Disebut-sebut Tak Lagi Lakukan Ritual ini ke ZI, Apa Nih?

Tag

Editor : Aditya Eriza Fahmi

Sumber Surya.co.id