Babang Tamvan Makin Banjir Pujian! Usai Permintaan Maaf Tri Suaka, Respon Andhika Kangen Band Dinilai Begitu Bijak: Hayoo Belajar Ikhlas

Senin, 25 April 2022 | 14:06
Kolase Instagram

Respon Andhika Kangen Band atas permintaan maaf Tri Suaka dan Zidane

Suar.ID- Sejak Tri Suaka dan Zinidin Zidane viral lantaran dituding menghina Andhika Kangen Band, netizen ramai-ramai menghujat keduanya.

Warganet ramai-ramai membela Andhika Kangen Band lantaran karya-karya sudah lebih dulu dikenal daripada eksistensi Tri Suaka.

Belum lagi sikap Tri Suaka dan Zinidin Zidane selama ini dinilai terlalu sombong untuk sekaliber musisi yang baru dikenal.

Akhirnya, tamat sudah riwayat keduanya di tangan komentar pedas para warganet.

Andhika Kangen Band sendiri sejak tahu dirinya dihina pun tak banyak memberikan respon yang berlebihan.

Ia menilai bahwa jika memang video tersebut ditujukan untuk menghina dirinya, maka Tri Suaka dan Zinidin Zidane mlaah terlihat sedang menjatuhkan diri mereka sendiri.

Jawaban bijak Andhika Kangen Band itu pun makin mengundang rasa simpati banyak orang.

Hingga akhirnya Tri Suaka dan Zinidin Zidane pun meminta maaf atas video yang tengah viral tersebut.

Seperti dikutip dariTribun Seleb, Tri Suaka telah meminta maaf kepada Andhika melalui unggahan di Instagram @xdjtrisuaka.

Tak ingin membuat keributan ini semakin menjadi, Andhika Kangen Band pun memberikan respon positif atas itikad baik permintaan maaf tersebut.

Musisi 38 tahun ini paham manusia sering kali membuat kesalahan.

Sehingga vokalis Kangen Band itu memilih memaklumi sikap Tri Suaka soal video parodinya.

Kendati demikian, ia berharap Tri Suaka bisa mendapat pelajaran dari polemik ini.

Instagram

Respon Andhika Kangen Band atas permintaan maaf Tri Suaka

"'Yah manusia kan tempatnya salah, jadi ya maklum lah saya mah'

jadikan pelajaran yang berhaga Tri mungkin Allah sayang sama Tri," tulis Andika Kangen Band.

Kemudian Andika Kangen Band juga mengomentari unggahan permintaan maaf Zinidin Zidan.

Pemilik nama lengkap Andika Mahesa itu menanggapi lewat kolom komentar, Senin (25/4/2022).

Pelantun Cinta Sampai Mati ini berharap video parodi Zinidin Zidan bisa dijadikan pelajaran.

Tak sampai di situ, Andika Kangen Band juga menyinggung keramaian ini sebagai cobaan.

Pun sang vokalis berpesan agar bisa saling mendukung satu sama lain dalam industri musik Tanah Air.

"'Yah manusia kan tempatnya salah, jadi ya maklum lah saya mah'jadikan pelajaran kedepan

agar lebih baik lagipercaya setiap cobaan allah percaya kalian mampu melewati nya..

karna allah sayang dengan kalian..hayoo belajar ihklas lupakan yg terjadi

mari saling support 1 sama lain sukses selalu yah," tulisnya.

Instagram

Tri Suaka dan Zinidin Zidan meminta maaf kepada Andhika Kangen Band. Namun, keduanya tetap diancam bayar Rp 1 miliar.

Sontak respon bijak dari Andhika membuat dirinya semakin banjir pujian dari warganet di media sosial.

Baca Juga: 'Soknya Setengah Mati!', Terbongkar Tarif Hingga Permintaan Tak Masuk Akal Tri Suaka, Sosok ini Bandingkan Grup Band Sheila On 7: Tanpa Haters!

Tag

Editor : Devi Nirmala Muthia

Sumber Tribun Seleb