Memberikan Informasi Unik dan Hiburan - Suar.id

Wow! Pria Ini Punya Koleksi 3.467 Daun Semanggi 'Keberuntungan' Berdaun Empat, Lima, Enam hingga Tujuh

Kamis, 24 Maret 2022 | 18:02
Grid Networks Julio mengoleksi daun semanggi langka.
ouest-france.fr

Julio mengoleksi daun semanggi langka.

Suar.ID - Julio, seorang pria dari Swiss berusia 30 tahun memiliki koleksi semanggi berdaun empat, lima, enam dan bahkan tujuh yang mengesankan.

Mungkin dengan koleksinya itu bisa membuatnya menjadi orang yang paling beruntung di dunia.Semanggi dengan daun lebih dari tiga (biasanya 4) dianggap sebagai jimat keberuntungan.

Baca Juga: Maia Estianty tak Punya Hak, Keputusan Ada di Al, El, Dul, Sebut akan Persilahkan Mulan Jameela: Mau Diapain Lagi

Oleh karena itu, jika keberuntungan seseorang diukur dari banyaknya semanggi yang mereka miliki, kolektor asal Swiss ini hampir tidak diragukan lagi akan menjadi orang paling beruntung di dunia.

Julio yang berusia 30 tahun, telah mengumpulkan daun semanggi "keberuntungan" sejak dia baru berusia sembilan tahun.

Sejak saat itu, dia telah mengumpulkan koleksi hingga 3.467 semanggi berdaun empat, lima, enam dan bahkan tujuh yang dilaminasi agar tetap awet.

Grid Networks Julio mengoleksi daun semanggi langka.
ouest-france.fr

Julio mengoleksi daun semanggi langka.

Baca Juga: Ternyata Ferry Irawan dan Venna Melinda Batal Gunakan WO Elma Theana karena Mengira Semuanya Gratis: Saya Dikasih Tahunya Full Endorse

Semanggi berdaun empat pertama pertama kali dia petik saat seadng bersama kakeknya.

Meskipun dia telah menemukan beberapa ribu lagi sejak itu, dia tidak akan pernah melupakan pengalaman pertama itu.

Periode paling produktifnya adalah antara usia 25 dan 30 tahun, ketika ia mengalami periode pengangguran dan mengisi waktunya dengan berjalan melalui kota dan melalui pedesaan.

ouest-france.fr

Julio mengoleksi daun semanggi langka.

Ada hari-hari ketika dia menemukan antara 50 hingga 100 daun semanggi langka, dan catatan harian pribadinya mencapai 200 dau semanggi yang berdaun empat.Berbicara tentang kelangkaan daun yang dikumpulkannya, Julio mengatakan bahwa, rata-rata, dari 10.000 tanaman, hanya satu yang memiliki empat daun, dari 100.000, mungkin hanya menemukan satu dengan lima daun, dan enam daun.

Baca Juga: Akhirnya Jenguk Anak Aurel Hermansyah, Terungkap Kado yang Diberikan Raul Lemos untuk Ameena, Istri Atta Halilintar: Seneng Banget!

Kemudian semanggi berdaun tujuh, itu sangat langka sehingga statistik tidak benar-benar ada."Saya sebenarnya punya tiga semanggi berdaun tujuh," kata Julio menyombongkan diri.

"Sangat langka, salah satu orang terakhir yang menemukannya, sepengetahuan saya, adalah seorang bocah lelaki berusia 9 tahun di Inggris, dan itu terjadi pada tahun 2019," katanya yang dikutip dari Oddity Central.Kolektor semanggi itu mengatakan bahwa dunia di sekitarnya bergerak dengan kecepatan lebih cepat setiap hari, jadi bisa mencari semanggi keberuntungan bisa memberinya waktu untuk dirinya sendiri, di tengah indahnya alam.

Baca Juga: Dirumorkan Akan Turun Ranjang Pada Adik Adjie Massaid, Angelina Sondakh Ungkap Hal Spesial Ini Pada Mudjie Massaid Setelah 10 Tahun di Penjara

Tag

Editor : Adrie Saputra

Sumber Oddity Central, ouest-france.fr

Baca Lainnya