Suar.ID- Di era tahun 2000an, aktortampan yang satu ini sempat melejit lantaran kualitas aktingnya begitu diperhitungkan di jagat entertain.
Ia pernah membintangi salah satu film yang berjudul '30 Hari Mencari Cinta' dan memainkan peran sebagai Bono.
Namanya sering muncul di layar kaca lantaran kerap menjadi aktor dalam berbagai proyek sinetron maupun film.
Namun, akhirnya karirnya langsung meredup ketika dirinya kedapatan mengonsumsi obat-obatan terlarang.
DilansirTribun Pekanbaru, sosok yang dikenal dengan nama Revaldo ini diringkus petugas pada bulan April 2006 atas kasus narkoba.
Lantaran sikapnya yang baik dan kooperatif, Revaldo pun sempat menghirup udara bebas pada tahun 2007.
Namun dilansirkompas.com, Revaldo seolah tak kapok pernah tersandung kasus narkoba.
Di tahun 2010, ia kembali ditangkap karena jatuh di lubang yang sama.
Bahkan pada penangkapannya yang kedua, Revaldo dijerat hukuman yang lebih berat lantaran terbukti tak hanya sebagai pengguna, tetapi juga pengedar.
Atas bukti tersebut,Revaldo divonis kurungan penjara selama 7 tahun dan denda sebesar Rp 1 miliar oleh PN Jakarta Barat.
Sosok yang dulunya diidolakan oleh banyak kaum hawa pun nasibnya berbalik arah 180 derajat.
Akhirnya, Revaldo kini telah dinyatakan bebas danmenikah dengan seorang wanita yang kabarnya berbeda keyakinan.
Revaldo dikabarkan menikah dengan wanita yang ia cintai pada tahun 2016 dan dikaruniai seorang putri.
Meskipun menikah beda agama, keduanya langgeng dan harmonis sampai hari ini.
Revaldo sendiri kini kembali mencoba peruntungan di dunia perfilman seperti dulu sebelum tersandung kasus narkoba.
Dilansir akun Instagramnya @revaldo.fs.p, pria kelahiran 1986 ini pun mulai aktif mempromosikan film terbarunya.
Revaldo aktif mempromosikan film terbarunya yang berjuduk "Preman".
Ia mengunggah teaser film tersebut di akun Instagramnya.