Find Us On Social Media :
Ilustrasi daerah kumuh (Pixabay)

Roda Berputar! 7 Negara yang Pernah Dipandang Dunia karena Kaya Kini Jatuh Miskin dan Dilupakan

Muhamad Alpian - Jumat, 28 Januari 2022 | 14:50 WIB

Sonora.ID - Setiap negara pasti berlomba-lomba untuk menjadi negara yang maju.

Segala hal yang telah dilakukan oleh pemangku pemerintahan tentu bertujuan untuk membuat negaranya makmur dan kaya raya.

Bukan hanya dapat mensejahterakan rakyatnya tapi juga diharapkan mampu berpengaruh untuk dunia.

Namun seperti halnya hidup manusia, nasib suatu negara pun rupanya bisa berubah-ubah seiring berkembangnya waktu.

Banyak negara kaya dan makmur di zaman dahulu yang kini menjadi miskin dan berpenghasilan rendah.

Berbagai macam persoalan datang menghampiri negara ini hingga jatuh miskin bahkan hancur.

Inilah 7 negara kaya yang kini menjadi negara miskin sebagaimana yang dikutip kanal YouTube Angka dan Data.

Baca Juga: 5 Negara dengan Perayaan Tahun Baru Imlek Paling Megah dan Meriah, Salah Satunya Indonesia!

7. Latvia

Dulunya negara Latvia merupakan negara yang amat makmur dan sejahtera di dataran Eropa.