Kronologi Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Ditangkap Polisi karena Pakai Narkoba

Minggu, 11 Juli 2021 | 11:00

Grid Video – Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie ramai menjadi pemberitaan.

Pasalnya pasangan selebriti dan pengusaha ini terciduk narkoba.

Polisi menggeledah rumah Nia Ramadhani di kediamannya di kawasan Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Rabu (7/7/2021), pukul 15.00 WIB.

Baca Juga: Tak Biasanya, Ariel Noah Ngegas Balas Komentar Netizen saat Disinggung Soal Cewek

"Kronologisnya, sekitar pukul 9 pagi Polres Jakpus mendapat informasi bahwa saudari RA ini sering menggunakan sabu."

"Dia bertempat tinggal di Pondok Pinang atau Pondok Indah, Jaksel," ungkap Kabid Humas Polda Metro Jaya, Yusri Yunus, saat ditemui di Polres Jakarta Pusat, Kamis (8/7/2021).

Bukan hanya Nia Ramadhani, sopirnya ZN juga ikut diamankan.

Baca Juga: Rumah Mewah Krisdayanti Berkisar Rp10 Miliar, Intip Bagian Dalamnya yuk

"Setelah itu, dilakukan surveillance dan berhasil diamankan saudara ZN yang merupakan sopir dan pembantu keluarga di rumah RA dan AAB," sambungnya Yusri Yunus.

ZN membuat pengakuan dan ditemukan pula barang bukti.

"Setelah itu dilakukan penggeledahan dan di ZN ditemukan 1 pit narkotika jenis sabu. Kemudian, dilakukan interogasi lebih lanjut dan dia mengakui barang tersebut adalah milik RA, itu pengakuannya (ZN)," jelas Yusri Yunus.

Baca Juga: Atta Halilintar Serahkan Bisnis Omzet Rp10 Miliar untuk Aurel Hermansyah

"Kemudian, kami lakukan penggeledah di rumah sodara RA, dan dari penggeledahan itu ditemukan saudara RA yang sedang ada di rumah di saat itu, sekaligus juga ditemukan bong," lanjutnya Yusri Yunus.

Nia Ramadhani mengatakan bahwa Ardi Bakrie juga menggunakan sabu, mereka menghisap sabu bersama-sama.

"Dari sana dilakukan pendalaman dan RA mengakui bahwa suaminya, saudara AAB juga menghisap sabu itu, menggunakan sabu sama-sama, tapi di TKP AAB tidak ada, sehingga ZN dan RA dibawa ke Polres Metro Jakpus," kata Yusri Yunus.

Baca Juga: Lagu Lama, Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie Pakai Narkoba karena Tekanan Kerja dan Pandemi Covid-19, Polisi Sebut Alasannya Klasik

"Setelah istrinya, RA menghubungi suaminya, sore hari atau setelah Isya, jam 20.00 WIB, sodara AAB datang ke Polres Metro Pusat untuk menyerahkan diri," tutup Yusri Yunus.

(*)

Editor : Pradipta Rismarini

Sumber : Grid.ID, YouTube

Baca Lainnya