Suar.ID - Diketahui sebelumnya Kalina Ocktaranny memang sempat meninggalkan rumah karena mendengarkan kabar akan diceraikan oleh Vicky.
Kini, layaknya seorang suami yang memiliki tanggung jawab yang besar, Ia pun akhirnya memutuskan untuk menyambangi kediaman sang mertua untuk bertemu dengan Kalina Ocktaranny.
Kedatangannya tentu bertujuan untuk berdamai sekaligus menjemput Kalina untuk segera pulang.
Tak hanya sendiri, saat kedatangannya itu Vicky juga ditemani oleh Ustaz Zacky Mirza dan salah satu temannya yang bernama Cece.
Kehadiran Ustaz Zacky Mirza dan salah satu teman dari Vicky itu tentu untuk sebagai penengah sekaligus sebagai penasihat terkait polemik rumah tangga Vicky dan Kalina.
Dan benar saja, usai pertemuan itu baik Vicky maupun Kalina tampak sepakat untuk segera berdamai.
Maka dari itu, Vicky pun tak lupa membagikan momen pertemuannya dengan Kalina beserta sang ibu mertua.
Dalam foto yang dibagikan, Vicky nampak merangkul Kalina di sampingnya.
Di samping Kalina, ada Ustaz Zacky Mirza yang sengaja diajak Vicky sebagai mediator untuknya dengan Kalina.
Tampak juga ibunda Kalina yang sedang sakit terbaring di ranjang tempat tidur.
Bersama dengan unggahannya, Vicky berharap kejadian Kalina pergi dari rumah ada hikmah yang bisa menjadi suatu pelajaran berharga.
Mantan suami Angel Lelga ini kemudian menyampaikan terima kasih pada Ustaz Zacky Mirza dan perempuan yang dipanggilnya cece itu karena bisa menjadi penengah.
Tak ketinggalan, Vicky berharap ibu mertuanya lekas sembuh.
"Setiap kejadian pasti ada hikmahnya semoga menjadikan pelajaran untuk kita @kalinaocktaranny.
Terimakasih ustadz @zackymirza_ yg sudah meluangkan waktu nya untuk kami," tulis Vicky dalam postingan Instagram pada Selasa (15/6/2021).
"Dan terimakasih buat cece yang selalu menjadi penengah dari sebelum menikah sampai setelah menikah @mglimi.
Untuk mamah mertuaku mamah een semoga lekas sembuh yaaa aamiin Allah huma aamiin," ujarnya.
Menjadi saksi bisu dalam proses perdamaian Vicky dan Kalina.
Lantas Ustaz Zacky Mirza pun juga tak lupa untuk mengucapkan rasa syukurnya.
Melalui sebuah unggahan di Instagram-nya, Ustaz Zacky Mirza pun tampak membagikan foto yang serupa dengan apa yang diunggah oleh Vicky Prasetyo.
"Biar pada akur lagi dah Bang Bro @vickyprasetyo777 & Mba @kalinaocktaranny," tulis Ustaz Zacky Mirza mengawali unggahannya itu.
Tak ketinggalan, ia pun juga mendoakan agar pasangan tersebut menjadi keluarga yang harmonis sesuai dengan ajaran agama Islam
"(Semoga menjadi pasangan) Sakinah Mawaddah Wa Rohmah. Pasangan Dunia Akhirat, Amin Yaa Robb," ujar Ustaz Zacky Mirza dengan penuh harapan.
"Terima kasih banyak ustaz.. Masih ada PR 1 lagi," ujar Kalina Ocktaranny sembari membalas unggahan sang ustaz tersebut.