Suar.ID -Selain mata dan bibir, kedutan juga sering kali terjadi di lengan.
Kedutan ini sering kali dikaitkan dengan masalah kesehatan.
Namun, jika melihat sisi spiritual, hal ini sering dianggap sebagai sebuah pertanda tersendiri.
Bahkan menurut mitosnya, keduatan ini merupakan salah satu cara alam berkomunikasi dengan Anda mengenai masa depan.
Baca Juga: Mitos Kedutan di Telapak Tangan Kiri Menurut Islam, Pertanda Apa ini?
Kali ini Kami akan mencoba membahas mengenai kedutan di lengan kiri.
Apa sajakah makna mitos kedutan yang satu ini?
Dilansir dari berbagai sumber, berikut beberapa mitos kedutan di lengan kiri menurut Primbon Jawa.
Baca Juga: Mitos Kedutan Mata Kiri Bawah Menurut Islam, Pertanda Apakah ini?
1. Pertanda rejeki
Bagi Anda yang mengalami kedutan di bagian ini, maka beruntunglah Anda.
Kedutan di bagian ini sering kali dianggap sebagai sebuah pertanda baik.
Anda akan mendapatkan sebuah rejeki besar.
Datangnya rejeki ini dari sesuatu yang tak Anda duga sebelumnya.
2. Pertanda sembuh dari penyakit
Tak berbeda jauh dengan makna kedutan sebelumnya, kedutan di bagian ini merupakan sebuah pertanda baik.
Dalam waktu dekat Anda yang kini sedang sakit akan sembuh dari penyakit.
Untuk itu jangan lupa bersyukur pada Tuhan Yang Maha Esa atas kesehatan yang Anda dapatkan.
3. Pertanda mendapat kawan baik
Jika Anda mengalami kedutan di bagian ini, maka Anda tak perlu khawatir.
Kedutan di bagian ini sering kali dianggap sebagai sebuah pertanda baik.
Anda akan mendapatkan kawan baik yang akan selalu menemani Anda baik dalam duka maupun suka.