Fakta Baru Terkait Video Viral Pria yang Anaiaya Perawat di RS Siloam Akhirnya Terungkap

Sabtu, 17 April 2021 | 17:33
capture IG @lambe_turah

Pria berbaju merah melakukan tindak kekerasan pada salah satu perawat di RS Siloam.

Suar.ID - Baru-baru ini netizen Indonesia tengah dihebohkan dengan sebuah video kekerasan di RS Siloam Sriwijaya, Palembang, Sumatera Selatan.

Menyebar di berbagai laman media sosial, video tersebut memperlihatkan seorang pria begitu marah.

Pria itu nekat melakukan tindak kekerasan terhadap seorang perawat di RS Siloam Sriwijaya dan membuat geger seisi rumah sakit.

Baca Juga: Jelas-jelas Dilepeh Begitu Saja Oleh Wulan Guritno, Tanpa Ragu Adilla Dimitri Sebut Mantan Istrinya Itu Sebagai Wanita Yang Seperti Ini: Kamu Akan Selalu Jadi Ibu Dari Ana-anakku

Namun, tindak kekerasan yang dilakukan seorang pria berbaju merah itu juga memicu amarah dari netizen hingga menuai berbagai kecaman.

Pasalnya, pria tersebut tak hanya nekat memukul seorang perawat hingga terjatuh.

Ia juga nekat menampar dan membuat korban meminta maaf dengan cara bersujud di hadapannya.

Baca Juga: Cantiknya Bak Artis Korea Sampai Nagita Slavina Dibuat Terkagum-kagum Melihatnya, Paras Selebgram yangKini jadi MualafIni jadi Sorotan: Cantik Banget Masyaallah

Tak sampai di situ saja, pelaku yang diduga ayah dari salah seorang pasien di sana, tampak menjambak korban hingga menangis kesakitan.

Sebagaimana informasi, video kekerasan itu telah dibagikan ke berbagai akun media sosial, salah satunya akun Instagram @lambe_turah.

Bahkan, tindak kekerasan tersebut sempat menjadi trending topik di laman media sosial Twitter, Jumat (16/4/2021) kemarin.

TRIBUNSUMSEL.COM/PAHMI RAMADHAN
TRIBUNSUMSEL.COM/PAHMI RAMADHAN

Pelaku penganiayaan JT di Polrestabes Palembang, Sabtu (17/4/2021).

Lebih lanjut, dikutip dari TribunSumsel.com, Sabtu (17/4/2021), pria yang telah melakukan tindak kekerasan pada seorang perawat di RS Siloam Sriwijaya akhirnya sudah diamankan.

Terungkap, pria berbaju merah yang nekat melakukan kekerasan itu berinisial JT (38), sementara, korban atau perawat RS Siloam berinisial CRS.

Sebagaimana diinformasikan, tindak kekerasan yang dilakukan JT kepada CRS berlangsung sekitar pukul 16.50 WIB, Kamis (15/4/2021) lalu.

Kini, melalui press release di Polrestabes Pelembang, JT akhirnya angkat bicara dan mengaku emosi saat mendengar anaknya menangis usai pulang dari RS Siloam.

"Saya emosi hingga nekat mendatangi perawat tersebut di RS tersebut," ujarnya Sabtu (17/4/2021).

Baca Juga: Gonta-ganti Agama Menyesuaikan Dengan Wanita Yang Sedang Dikawininya, Begini Potret Kebahagiaan Jono Amstrong Eks GBS Dengan Istri Keduanya, Balik Ke Agama Lamanya Untuk Kawini Mantan Asistennya

Tak hanya itu saja, JT mengakui emosinya memuncak saat ia harus bolak-balik menjenguk anaknya dan kelelahan selepas bekerja.

"Anak saya sudah empat hari dirawat di sana dan saya harus bolak-balik untuk menjenguknya."

"Mendengar infus anak saya dilepas hingga anak saya menangis saya tidak terima," katanya.

Bak nasi sudah menjadi bubur, JT kini hanya bisa menyesali perbuatanya.

"Saya emosi sesaat dan saya menyesali perbuatan saya, saya benar-benar minta maaf kepada korban dan pihak RS Siloam," tutupnya.

Editor : Adrie Saputra

Sumber : Instagram, Tribun Sumsel

Baca Lainnya