Suar.ID -Pantas Bikin Ustaz Solmed Klepek-klepek, ternyata April Jasmine bukan Orang Sembarangan hingga Sempat Beradu Peran dengan Sang Pendakwah.
April Jasmine tengah banyak disorot masyarakat lantaran aksinya berjoget dalam video TikTok.
Istri dari penceramah Ustaz Solmed tersebut tampak berjogetbersama rekan-rekannya, dengan balutan busana putih, berpadu jaket denim.
Video joget TikTok itu dibuat saat April Jasmine merayakan ulang tahun ke-36 pada Kamis (1/4/2021).
Sontak, aksi April Jasmine tersebut pun mendapat kritik dari beberapa warganet.
Rupanya, video TikTok April disorot lantaran label dirinya sebagai istri seorang ustaz.
Video joget TikTok itu juga dibuat saat April Jasmine merayakan ulang tahun ke-36 pada Kamis (1/4/2021).
Video April mendapatkan komentar miring di komentar video TikTok buatannya.
April dinilai tidak pantas lantaran menari dan membagikan video tersebut di TikTok yang bisa ditontonbanyak orang.
Warganet menilai, April tidak seharusnya menampilkan hal seperti itu lantaran berstatus sebagai istri Ustaz.
Namun beberapa warganet memberikan pembelaan.
Hal tersebut lantaran penampilan serta gaya busana April Jasmine tetap sopan dan tertutup.
Siapakah sosok April Jasmine?
Wanita kelahiran 1 April 1985 ini menikah dengan Ustaz Solmed sejak 2011 silam.
Kini, keduanya dikaruniai tiga anak, yakni Sultan Mahmoed Qusyairi, serta anak kembar laki-laki Aqil Mahmoed Sibawaih, dan Mahier Mahmoed Syairoziy.
Diketahui, April Jasmine pernah membintangi judul sinetron Pesantren Rock n Roll pada 2011.
Dalam sinetron tersebut, April juga beradu peran bersama Ustaz Solmed.