Astaga, Seorang PNS yang Ugal-ugalan di Jalan Raya Ini Tabrak 3 Kendaraan hingga Tewaskan Ibu dan Anak

Selasa, 06 April 2021 | 06:00
Kompas.com

Polisi lalu lintas melakukan olah TKP pada kecelakaan Honda Mobilio dengan truk tronton di jalan tol Pekanbaru-Dumai di Kecamatan Kandis, Kabupaten Siak, Riau, Kamis (15/10/2020)

Suar.ID - Baru-baru ini, mobil yang dikendarai seorang PNS terlibat kecelakaan di Kota Bangkinang, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau.

Ibu dan anak yang sedang mengendarai sepeda motor tewas tertabrak mobil yang dikendarai PNS tersebut.

Kecelakaan itu terekam kamera CCTV.

Mengutip dari Kompas.com, Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polres Kampar AKP Angga Wahyu Prihantoro saat dikonfirmasi membenarkan bahwa kedua korban merupakan ibu dan anak.

Baca Juga: Dikabarkan Meninggal padahal Sehat Walafiat, Begini Nasib Artis Kebanggaan Salah Satu Stasiun TV Setelah Lama Menghilang

Korban bernama Nur Asni (37) dan anaknya, Amelia (16).

Keduanya tewas setelah tertabrak mobil yang kemudikan seorang PNS bernama Heri Susanto (60).

"Ibu dan anak ini tewas dalam kecelakaan beruntun di Jalan Tuanku Tambusai depan Kantor Dinas Perhubungan Kampar, pada Jumat (2/4/2021), sekitar pukul 14.00 WIB.

Kejadian itu terekam kamera CCTV," kata Angga kepada Kompas.com melalui pesan WhatsApps, Minggu (4/3/2021).

Baca Juga: Borok Rumah Tangga Bocor, Desiree Tarigan Akui Kebutuhan Biologisnya Selama 8 Tahun tak Dipenuhi Sang Suami, Hotman Paris justru Sindir Telak Hotma Sitompul usai Muncul Kabar Orang Ketiga

Dijelaskan Angga, kecelakaan beruntun itu berawal saat Heri Susanto bergerak dari arah Jalan Ahmad Yani menuju Jalan Tuanku Tambusai dengan mobil Honda Mobilio.

PNS ini melaju dengan kecepatan tinggi.

Sampai di depan Kantor Dinas Perhubungan Kampar, mobil Heri oleng ke kanan jalan hingga menabrak sepeda motor matik yang dikendarai Zukri Efendi (41) yang dibonceng istrinya, Hefniati (41).

Kedua korban ini berprofesi sebagai guru.

Tak sampai di situ, mobil Honda Mobilio juga menabrak sebuah mobil Ayla yang dikemudikan Masnidar (51) yang datang dari arah berlawanan."Setelah itu, mobil Honda Mobilio menabrak lagi sepeda motor yang dikendarai Nur Asni dan anaknya, Amelia.

Kedua korban terpental dan sepeda motornya terseret mobil hingga berhenti di tengah jalan," sebut Angga.

Akibat kecelakaan itu, ibu dan anak itu tewas di tempat.

Jasad kedua korban lalu dibawa ke RSUD Bangkinang.

Baca Juga: Borok Rumah Tangga Bocor, Desiree Tarigan Akui Kebutuhan Biologisnya Selama 8 Tahun tak Dipenuhi Sang Suami, Hotman Paris justru Sindir Telak Hotma Sitompul usai Muncul Kabar Orang Ketiga

"Sementara pengemudi kendaraan lainnya hanya mengalami luka-luka dan dibawa ke RSUD Bangkinang untuk diberikan perawatan medis," sebut Angga.Dia menambahkan, kasus kecelakaan ini masih dalam penyelidikan Satlantas Polres Kampar.

Sebab, pengemudi Honda Mobilio belum bisa dimintaui keterangan.

Editor : Adrie Saputra

Sumber : Kompas.com

Baca Lainnya