Find Us On Social Media :

Diperkirakan Berumur 1.000 Tahun dari Dinasti di Masa Lalu, Pria Ini Temukan Terowongan dalam Rumah yang Terhubung dengan Terowongan Rumah di Desa Lain

By K. Tatik Wardayati, Rabu, 3 Februari 2021 | 07:00 WIB

Terowongan yang ditemukan ternyata berhubungan dengan terowongan rumah di desa lain.

Intisari-Online.com – Rahasia masa lalu dari peperangan atau komunitas atau bahkan sebuah desa bisa saja ditemukan berpuluh tahun bahkan beberapa ribu tahun kemudian.

Terkadang menjadi sebuah kejutan ketika seseorang menemukan jejak masa lalu tersebut.

Namun, siapa yang sangka pula bila apa yang ditemukannya ternyata berhubungan dengan tempat lain?

Seorang pria menggali terowngan di dalam rumahnya, kemudian menemukan rahasia tak terduga dan mengejutkan banyak orang.

Baca Juga: Serumit Apa Fasilitas Militer Korea Utara yang Akan Sangat Menyusahkan Operasi Militer AS?

Di sebuah desa di Luoyang, Henan, China, terdapat sebuah sistem terowongan kusut seperti labirin.

Terowongan itu menghubungkan seluruh rumah di desa.

Jia Pengju (75) tak sengaja menemukan sebuah terowongan di rumahnya, yang ditutupi bebatuan dan rumput.

Dia pun memutuskan untuk memperbesar terowongan lama, untuk memberikan keluarga tempat berlindung di saat darurat.

Baca Juga: Demi Lancarkan Perselingkuhan, Pria Ini Gali Terowongan untuk Temui Selingkuhannya, Namun Hal Tak Terduga Ini Terjadi