Ketimbang Perceraiannya Dijadikan Bahan Candaan, Gading Marten Akui Lebih Mengerem Penampilannya di TV Usai Pisah dari Gisel: Belum Nyaman
Suar.ID -Sejak perceraiannya dengan Gisel, Gading Marten memang mulai jarang tampil di layar kaca.
Gading Marten nampak lebih sering terlibat dalam film layar lebar ketimbang menghadiri acara tv.
Diakui Gading Marten ia belum merasa nyaman untuk kembali bekerja di televisi.
Perasaan tak nyaman ini muncul setelah dirinya berpisah dengan Gisel tahun 2019 lalu.
Ada sejumlah alasan yang membuatnya kini tak betah lagi bekerja di televisi.
Alasan ini berkaitan dengan pisahnya hubungan suami istri Gading Marten dan Gisel.
Oleh karenanya, ayah kandung Gempi ini kini lebih fokus tampil dan mengembangkan YouTube-nya.
Diketahui, Gading Marten mengawali karir di dunia hiburan mengikuti jejak ayahnya, Roy Marten.
Dia dikenal sebagai bintang di banyak sinetron remaja, perfilman, dan presenter di televisi.
Namun, kini Gading Marten aktif sebagai seorang Youtuber.
Beralihnya Gading Marten dari dunia televisi ke YouTube tentu karena alasan.
Satu di antara alasan tersebut karena perceraiannya dengan Gisel tahun 2019 lalu.
Dilansir TribunnewsBogor.com dari kanal YouTube Trans 7 Official di acara Okay Boss, Gading Marten mengungkapkan pengakuannya.
Ia mengatakan, saat ini pekerjaannya sedang fokus mengembangkan kanal YouTube yang dibangunnya bersama Raffi Ahmad.
Sebab, Gading Marten mengaku, kini sudah merasa kurang nyaman bekerja di televisi.
"Kayaknya emang belum nyaman lagi kerja di TV," kata Gading Marten.
Ucapan ini membuat Raffi Ahmad penasaran, mengingat Gading Marten terbilang cukup sukses saat bekerja di televisi.
"Kenapa sih, apa yang membuat lu enggak nyaman kerja di TV?," tanya Raffi Ahmad.
"Mood-nya belum dapat lagi," jawab Gading Marten.
"Karena masih naik turun mood lu gitu? Lu berarti moody orangnya?," tanya Raffi Ahmad lagi.
Gading Marten mengaku dulunya ia tak mempunyai sifat moody yang dimaksud Raffi Ahmad tersebut.
Ia pun mengungkap alasan dirinya tak lagi nyaman bekerja di televisi.
Rupanya, hal ini berkaitan dengan perceraiannya bersama Gisel tahun 2019 lalu.
Perceraian tersebut, membuat Gading Marten tak berminat lagi bekerja di televisi.
Ia khawatir, masalahnya dengan Gisel saat itu, dijadikan bahan bercandaan di televisi.
"Sejak tahun 2019 kan pisah, habis itu TV ngerem dulu deh, mending gue konsen di film, gue mau berkarya di film," jelas Gading Marten.
"Kalau di TV kan, misalnya gara-gara pisah sama Gisel, terus jadi pemberitaan banyak," kata Raffi Ahmad.
Gading Marten mengiyakan ucapan Raffi Ahmad itu.
Menurutnya, lebih baik menghindari pembahasan mengenai perceraiannya dengan Gisel dengan tak lagi bekerja di televisi.
"Mendingan gue menghindari hal yang kayak gitu-gitu," kata Gading Marten.
"Menghindari blunder sebenarnya ya," ucap Nagita Slavina.
"Benar, jadi daripada setiap yang nanti kita omongin jatuhnya salah, dibikin bercandaan, menyudutkan orang-orang tertentu," kata Gading Marten.
"Jadi mendingan gue ngerem, gue cari kerjaan di tempat lain," lanjutnya.
Saat itu, ia berencana hanya akan fokus menjadi pemain film.
Sebab, menurut Gading Marten, film hanya konsentrasi di dunianya saja, tanpa peduli pemberitaan di luar.
Kini, selain mengembangkan YouTube, dirinya juga berencana untuk pindah rumah ke Bali.
Rencana ini bersamaan dengan keinginan anaknya, Gempi, yang ingin tinggal di Bali.
"Emang gue ada rencana mau pindah rumah," kata Gading Marten.