Find Us On Social Media :

Temuan Janggal Jasad Majikan dan Budak Korban Erupsi Gunung Vesuvius di Pompeii, Korban Terjebak Terkena Erupsi, Sampai Kini Jasadnya Layaknya Dicor Permanen Dalam Aktivitas Terakhir Mereka

By Maymunah Nasution, Minggu, 22 November 2020 | 16:55 WIB

Jasad warga Pompeii kembali ditemukan di reruntuhan kota tersebut, kali ini jasad dua pria

Intisari-online.com - Jasad dua pria telah ditemukan oleh para arkeolog di Pompeii, Italia, Sabtu 21/11/2020 kemarin.

Dua jasad tersebut merupakan korban letusan gunung berapi Vesuvius 2000 tahun yang lalu.

Dikabarkan dua jasad tersebut adalah jasad majikan yang kaya dan seorang budaknya.

Dua jazad itu ditemukan di reruntuhan ruang bawah tanah sebuah villa mewah.

Baca Juga: Dari Sampel Kotoran Kuno, Terungkap Tubuh Penduduk Pompeii Inggris Dipenuhi Cacing Pemakan Ginjal, Ini Penyebabnya

Melansir AP (22/11/2020, lokasi tersebut adalah area yang sama di mana sebuah kandang dengan sisa-sisa tiga kuda yang diikat digali pada tahun 2017.

Pejabat Pompeii mengatakan kedua pria itu tampaknya lolos dari jatuhnya abu awal.

Namun kemudian menyerah pada ledakan vulkanik yang kuat yang terjadi pada hari berikutnya.

Erupsi Gunung Vesuvius

Baca Juga: Perkawinan Incest Ternyata Jadi Bentuk Ibadah Para Zoroaster, Berikut 5 Kasus Menarik Perkawinan Sedarah Lainnya!