Suar.ID - YouTuber Ria Ricis, dikenal selalu memakai busana syari, siapa sangka ia baru saja mengalami hal tak terduga.
Pasalnya, saat sedang berada di se buah mall, jilbab Ria Ricis tampak ditarik oleh seseorang.
Rekaman jilbab Ria Ricis ditarik orang tersebut pun sempat ramai di sosial media.
Sayangnya dari kejadian tak menyenangkan itu, ada yang berpendapat bahwa Ria Ricis melakukan settingan.
Baca Juga: Karena Fisik, Langsung Ditolak saat Lamar Kerja, Cerita Kekeyi: 'Kamu Bisa Apa Sih di Sini?'
Mendengar kabar tersebut, Ria Ricis lantas membantah tegas. Dirinya menyebut hal tersebut bukanlah dari settingan.
"Oh iya kemarin. Itu banyak yang bilang settingan.
Itu sebenarnya amat sangat disayangkan.
Karena kita harusnya ngevlognya di dalam mall," ujar Ria Ricis dikutip dari YouTube KH Infotainment, Jumat (23/10/2020).
Pemilin nama Ria Yunita itu menceritakan dia sedang sendirian dan timnya menunggu di mobil.
"Kan aku pegang kamera kecil yang aku selfie sendiri.
Sisanya nunggu di mobil.
Kebetulan aku disamperin orang nggak dikenal.
Sebenarnya itu jalan udah hampir setengah jam ngobrol.
Kebetulan mau balik ke mobil kameranya on.
Kebetulan juga kerudungnya nggak sengaja ketarik," tuturnya.
Kejadian tersebut tak hanya sekali dialaminya.
"Sebelumnya juga pernah waktu aku bawaan program acara di tv lain.
Tapi emang lagi nggak ngevlog.
Banyak orang setinggan setinggan aku no comment aja," lanjutnya.
Ria Ricis mengatakan dirinya tidak ingat jelas kejadian saat itu.
Adapula yang menyebut dirinya dihipnotis karena dirinya tidak bisa mengingat jelas kejadian tersebut.
"Aku nggak lihat jelas, waktu dia tarik aku hadap ke belakang.
Waktu selesai itu juga aku nggak ingat jelas jadi kalau kata kita lingkunganku dihipnotis.
Tapi aku nggak tahu pastinya gimana," kata Ricis.
Dirinya hanya merasa takut dan segera masuk ke mobil.
"Aku bukannya nggak sadar, aku nggak ingat apa-apa.
Aku cuma ingat ditarik dan sampai mobil aku ngerasa aku deg-degan banget.
Aku anaknya takut kalau jalan sendiri dan takut ketemu orang baru."
Perempuan 25 tahun itu merasa malu atas kejadian itu.
"Malu sih pasti, karena itu bukan cuma sekali udah hampir dua kali.
Waktu kerudung ditarik untungnya masih ada ciput," ujarnya.
Namun Ricis tak mau membawa kejadian itu ke ranah hukum.
"Enggak."
Dirinya menjadi parno saat pergi sendirian.
"Parno banget, jangankan ke mall ke depan rumah aja temenin dong sama security rumah,"
Ternyata perbuatan orang yang tidak diinginkan buat kita bisa buat kita parno kedepannya.
Jadi mungkin bisa lebih berhati-hati lagi buat orang lain dalam ngetreat orang lain," pungkas Ria Ricis.
Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul Bantah Settingan, Ria Ricis Jelaskan Kronologi Jilbabnya Ditarik Orang di Mall, Ngerasa Dihipnotis