Suar.ID -Duma Riris tak menyangka Atta Halilintar akan mengatakan hal yang sama persis dengan Aurel Hermansyah.
Dikabarkan akan seger menikah usia melamar Aurel Hermansyah, Atta Halilintar membeberkan pandangannya soal pernikahan.
Atta pun juga menyebut sebuah pernyataan yang membuat Duma Riris kaget.
Pasalnya, istri Judika itu ingat betul bahwa pernyataan Atta sama dengan Aurel.
Saat menjadi bintang tamu di kanal YouTube DAD Entertainment (25/7/2020), Atta menuturkan prinsipnya terkait pernikahan.
Atta menuturkan bahwa dalam pernikahan pasti tak akan pernah lepas dari masalah.
Oleh karenanya untuk mengatasi masalah tersebut pasangan suami-istri harus menghadapinya bersama.
"Ketika kita udah menikah, ini adalah urusan pribadinya kita. Selesaikanlah masing-masing," kata Atta.
Sontak Duma Riris dibuat heran dengan penjabaran Atta.
"Dapat ilmu dari mana sih soal pernikahan?," tanya Duma Riris.
"Orang Padang," jawab Atta sambil menunjuk dirinya sendiri.
Baca Juga: Keceplosan, Ternyata Dari Dulu Richard Kyle Emang Ogah Nikahi Jessica Iskandar, Erick: Bikin Stres!
"Orang Padang kan suka belajar suka baca," imbuh Atta.
"Ini bukan cuma kata-kata tapi bener kan?," tanya Judika.
"Beneran," tegas Atta.
Duma menilai Atta telah memahami konteks yang dibicarakan.
"Pa, itu bener. Karena dia bisa mengutarakan dengan baik, itu artinya dia memahami," ujar Duma kepada Judika.
Tak sampai di siut, Atta menambahkan bahwa dalam pernikahan ia memiliki prinsip untuk selalu berhati-hati dalam perkataan.
Bukan hanya saat marah, namun juga saat bahagia tetap harus memerhatikan lisan.
Manurutnya, apabila perkataan tersebut dipengaruhi emosi sesaat, maka dampak yang terjadi cenderung berakibat buruk.
"Kan ada orang bilang tuh jangan memutuskan sesuatu pas lagi marah, karena akan keluar yang buruk.
"Dan jangan janji sesuatu pas lagi seneng. Karena nanti kita akan mengeluarkan janji-janji palsu ketika kita lagi seneng. Janji yang nggak bisa kita tepati.
Dengan demikian, menurut Atta, pertengkaran setidaknya dapat terhindarkan.
"That's why, aku akan bilang selalu yang jelas-jelas supaya nanti kita nggak berantem dan kita bisa sehidup semati selamanya," imbuhnya.
Mendnegar penutup pada pejelasan Atta Halilintar, sontak Duma Riris pun kaget.
Duma Riris masih mengingat kata-kata Atta tersebut sama persis dengan ucapan Aurel.
"Ih, sama loh, sehidup semati selamanya, Aurel juga bilang 'Satu untuk selamanya'," ungkap Duma yang disetujui oleh Judika.