'Hobi' Bunuh Anjing, Pria Ini Akhirnya Didenda Puluhan Juta Rupiah dan Mendekam di Penjara

Selasa, 21 Juli 2020 | 11:45
World of Buzz

Pria ditangkap setelah kasus kekejaman terhadap hewan.

Suar.ID - Beberapa orang rupanya masih saja suka menyiksa atau bahkan menyakiti hewan dengan berbagai alasan.

Bukan rahasia lagi bahwa ada banyak kasus kekejaman terhadap hewan yang belum terpecahkan di Indonesia maupun negara tetangga, Malaysia.

Bagaimanapun, hukuman untuk kasus kekejaman terhadap hewanharussetimpalagar memberikan efek jera bagi para pelaku.

Baca Juga: Sempat Hubungannya Tak Disetujui Oleh Anang Hermansyah, Ahli Tarot ini Pun Mencoba Memprediksi Hubungan Aurel dan Atta Halilintar, Muncul Kartu Tarot Bergambar Anjing: Ternyata Dia...

Dan baru-baru ini, ada pelaku kekejaman terhadap hewan yang mendapatkan hukumancukup berat.

Seorang pria yang tidak disebutkan namanya dilaporkan telah membunuh anjing betina dengan parang.

Peristiwa itu terjadi di belakang sebuah lokakarya di Jalan Miri, Jinjang Utara, pada awal bulan Januari tahun lalu.

Baca Juga: Bak Masih Tak Kapok, China Nekat Gelar Festival Makan Daging Anjing Meski Sedang Heboh Virus Corona, Begini Penampakan Festival Tersebut!

Pria yang menyiksa hewan itu akhirnya didenda 7.000 ringgit (sekitar Rp 24 juta).

Selain itu, pelaku mendapatkan hukuman kurungan empat bulan penjara.

Pria berusia 52 tahun itu mengaku bersalah atas dakwaan tersebut setelah menyebabkan rasa sakit pada anjing.

Tuduhan awalnya membawa denda maksimum 100.000 ringgit (Rp 347 juta) atau penjara hingga tiga tahun atau keduanya ketika didakwa berdasarkan Bagian 29 (1) (e) UU Kesejahteraan Hewan.

Bernama

Pria "hobi" bunuh anjing akhirnya ditangkap.

Akan tetapi seorang pengacara yang mewakili terdakwa mengatakan kepada pengadilan bahwa penuntut telah setuju untuk tawaran 7.000 ringgit, yang disetujui oleh hakim setelah mendengar pengajuan dari kedua pihak.

Menurut Bernama, pasangan suami istri yang memberi makan anjing-anjing liar di daerah itu menemukan bangkai anjing betina dengan luka sayatan pada kaki dan tubuhnya, bersama dengan tujuh anak anjing yang diduga telah diracun.

Baca Juga: Video Detik-detik Penemuan Kucing Raksasa di Sumbar yang Membuat Heboh Warga Sekitar, Ternyata Hewan Langka Itu Masih Satu Keluarga dengan Harimau!

Pria itu tertangkap dan diselidiki oleh Departemen Layanan Kuala Lumpur, yang kemudian mengaku menebas anjing yang masuk ke kandang.

Racun tikus ditemukan dan ia gunakan untuk meracuni anjing.

Strait Times

Pria yang membunuh anjing ini akhirnya di penjara 4 bulan dan denda Rp 24 juta.

Tidak ada yang tahu apa lagi yang telah dilakukan pria itu, namun dia diduga memang "hobi" memusnahkan anjing.

Sekarang,pria itumungkin akan segera berubah untuk tidak melakukan kebiasaan buruknya lagi. (Adrie P. Saputra/Suar.ID)

Tag

Editor : Adrie P. Saputra

Sumber Bernama