Suaminya Disebut Sosok Ini Kaya Kaleng-kaleng, Siapa Sangka Mertua Syahrini Bukan Orang Sembarangan, Pernah Jadi Bosnya Bos RCTI

Senin, 18 Mei 2020 | 11:38
Kolase laman resmi/mediacom.co.id; Instagram/@reinobarack dan @princessyahrini

Menikahi Reino Barack, Syahrini resmi jadi menantu konglomerat, Rosano Barack.

Suar.ID -Seorang wanita bernama Julie Chaniago menyebut harta kekayaan Reino Barack hanya dibuat-buat.

Dia bahkan menantang suami Syahrini itu untuk menunjukkan kekayaannya.

"Tunjukkan itu buktikan itu," kata wanita itu.

Tapi benarkah Reino Barack hanya mendompleng kesuksesan Syahrini, seperti yang dituduhkan wanita itu?

SejakReino Barack menikahi Syahrini di Masjid Camii, Tokyo, Jepang, Rabu (27/2/2019), nama Rosano Barack tiba-tiba mencuat ke publik.

Pada awalnya, nama Rosano Barack mungkin masih asing di telinga masyarakat Indonesia.

Tapi ternyata, Rosano Barack bukan orang biasa.

Rosano Barack adalah salah satu pelaku bisnis paling berpengaruh di Indonesia.

Mengutip dari Market Screener via Tribun Jabar, Rosano Barack adalah pimpinan dari lima perusahaan besar di Indonesia.

Di antaranya adalah President Commisioner PT Panasonic Manufacturing Indonesia, President Director PT Nusadua Graha International, dan President Director PT Plaza Indonesia Realty Tbk.

Rosano Barack juga menjabat sebagai komisaris di PT Panasonic Gobel Indonesia dan PT Jababeka Plaza Indonesia.

Dengan jabatan mentereng seperti ini, Syahrini bakal jadi menantu konglomerat dengan pundi-pundi fantastis!

Tak hanya itu, Rosano Barack ternyata juga merupakan atasan Hary Tanoesoedibjo.

Hary Tanoesoedibjo adalah salah satu pebisnis paling berpengaruh di Indonesia.

Hubungan kerja Rosano Barack dan Hary Tanoesoedibjo terjalin dari PT Global Mediacom Tbk.

Hary Tanoesoedibjo menjabat sebagai Direktur Utama PT Global Mediacom Tbk.

Sementara itu, Rosano Barack adalah Komisaris Utama PT Global Mediacom Tbk., yang menjadikan jabatannya lebih tinggi dari Hary Tanoesoedibjo.

Rosano Barack sendiri menjabat sebagai Komisaris Utama PT Global Mediacom Tbk. sejak 29 Mei 1998.

Mengutip dari laman resmi Global Mediacom, Rosano Barack adalah seorang Warga Negara Indonesia.

Rosano Barack lahir pada tahun 1953. Dia lulus dari Universitas Waseda, Tokyo, Jepang, pada tahun 1979.

Berdasarkan penelusuran di web, Rosano Barack adalah ayah dari dua anak. Selain Reino Barack, Rosano Barack punya seorang putri bernama Rangga Maya Barack-Evans.

Sosok Rosano Barack memang dikenal terbatas oleh kalangan tertentu di Indonesia.

Jika saat ini sang anak, Reino Barack tengah menjadi sorotan karena melangsungkan pernikahan dengan Syahrini, figur sang ayah pun tak kalah hebatnya.

Sebagai seorang usahawan, Rosano Barack termasuk salah satu pebisnis yang berpengaruh di Indonesia.

Rosano merupakan pebisnis kawakan yang memiliki sejarah kedekatan dengan keluarga mantan Presiden Soeharto alias Keluarga Cendana.

Di Indonesia, pria berdarah Jepang ini memiliki berbagai bisnis yang membuatnya bergelimang harta. Beberapa di antara merupakan kerjasama dengan keluarga.

Rosano Barack mendirikan PT Global Mediacom bareng Bambang Trihatmodjo dan Mochamad Tachril Sapi`ie pada 30 Juni 1981.

Saat itu, nama yang digunakan adalah PT Bimantara Citra.

Di balik hal tersebut, ketiga orang di atas ternyata telah memiliki kedekatan sejak lama.

Tulisan Thomas Wibisono dalam Informasi (1994) mengisahkan, ketiganya sudah bersahabat sejak kecil, sama-sama bersekolah SD Cikini.

Tak hanya Bambang Tri, Siti Hardijanti atau Mbak Tutut kelak juga turut menjabat sebagai komisaris independen di perusahaan ini.

Saat Soeharto lengser pada 1998, Rosano saat itu masih tetap setia menjabat sebagai petinggi dari perusahaan yang ia dirikan tersebut.

Dikutip dari website PT Global Mediacom, pengusaha berumur 66 tahun itu menjabat sebagai komisaris utama sejak 29 Mei 1998.

Dia menempati posisi tinggi itu kurang dari 10 hari setelah Soeharto lengser.

Hal ini seolah menunjukan kesetiaan Rosano, yang berkomitmen akan tetap bersama keluarga Cendana meski dalam kondisi sulit sekalipun.

Sebagai founder dari PT Bimantara Citra yang berganti nama menjadi PT Global Mediacom pada 27 Maret 2007, Rosano dikenal sebagai pengusaha yang berlimpah materi.

Dikutip dari laman marketscreener.com, harta Rosano Barack ditaksir mencapai US$ 35 juta atau sekitar Rp 490 miliar dengan nilai tukar Rp 14.000 per dolar AS.

Selain itu, ia juga memiliki sejumlah bisnis lain seperti PT Plaza Indonesia Realty Tbk, PT Nusadua Graha International, PT Panasonic Manufacturing Indonesia, PT Panasonic Gobel Indonesia dan PT Jababeka Plaza Indonesia.

Tak salah jika Reino Barack memilih untuk terjun ke dunia bisnis. Selain sang ayah, Rosano Barack yang juga seorang usahawan besar, beberapa lini bisnis yang dimilikinya ditangani langsung oleh pria yang baru saja menikahi artis sekaligus penyanyi Syahrini.

Ayah Reino Barack, Rosano Barack ternyata sosok yang humoris.

Hal ini dapat disaksikan lewat video dinner romantis Syahrini dan Reino Barack di Jepang yang ditampilkan di channel streaming TV swasta.

Pada acara tersebut, Rosano Barack terlihat lepas saat bercanda bareng dengan menantunya yang cantik, Syahrini.

Beberapa banyolan-banyolan lucu kerap ia lontarkan saat sang menantu menggodanya di acara malam silaturahmi keluarga Indonesia-Jepang.

"Semoga Allah menjodohkan kami until Jannah Amin ya pah," kata Syahrini.

"Amin," balas Rosano Barack.

"Papa, I love you so much. Terima kasih sudah mengenalkan budaya Jepang kepada Syahrini. Beliau manggil aku Richan, Syahrini lucu gitu," kata Syahrini.

Rosano Barack terlihat hanya tertawa lebar saat menantunya itu bercerita tentang dirinya. Syahrini juga terlihat menggoda sang suami yang berdiri agak jauh.

Beberapa waktu terakhir publik digegerkan dengan skandal hubungan antara Syahrini dengan pria bule.

Kemunculan pria bule bernama Laurens yang mengaku sebagai ayah angkat Syahrini membuat publik terkejut.

Bagaimana tidak, dirinya terus membeberkan bukti kedekatannya dengan Syahrini.

Bahkan dia sempat disebut-sebut sebagai 'Sugar Daddy' Syahrini sebelum bertemu Reino Barack.

Publik menduga bahwa Laurens merasa dendam lantaran Syahrini meninggalkannya dan memilih Reino.

Namun hal itu dibantahnya, hingga tak ada yang benar-benar mengetahui motif Laurens sebenarnya.

Telah 'babak belur' terus dihantam bukti-bukti kebohongannya, kini masalah baru muncul.

Namun masalah baru ini menyenggol Reino Barack, sang suami.

Wanita bernama Julie Chaniago mengungkapkan kepalsuan harta Reino yang selama ini dikenal tajir melintir.

Dia muncul ke publik dan membenarkan fakta bahwa Laurens adalah bagian dari masa lalu pelantun lagu Cintaku Kandas itu.

Sontak dirinya dihujani hujatan oleh para penggemar Syahrini yang menganggapnya cari panggung.

"Followers istri kamu bilang saya mencari subscriber, saya mencari nasi bungkus," ujar Julie Chaniago.

"Bra saya saja sekarang udah 125 Dollar, satu. Mau nasi bungkus apa?" tambahnya.

Julie nampak geram dan membeberkan bahwa harta yang dimiliki suami Syahrini itu tak sebanyak yang ia miliki.

"Kamu apa? Kamu aja sama istrimu masih buat YouTube. Untuk apa tujuannya itu?" ujar Julie.

"Untuk income juga kan," tandasnya.

"Kamu sebagai suami harus melindungi itu, tunjukkan jiwa karismamu yang kata penggemar-penggemar berjiwa yang 'wah' itu. Tunjukkan itu buktikan itu!" seru Julie Chaniago.

Seolah menantang suami Syahrini, Julie meminta Reino untuk mengupas tuntas jati dirinya.

Ia juga seperti sengaja membuat Reino untuk muncul ke publik dan membela sang istri yang kini sedang tersandung skandal.

"Jangan diam saja! Biarin saja, enggak ada habis-habisnya karena mereka ingin tahu apa sebenarnya ini," ujar Julie.

Seperti diketahui, hingga saat ini baik Syahrini maupun Reino masih bungkam dan membiarkan berita yang menyeret namanya di luaran.

Artikel ini telah tayang di Nova.ID dengan judulKemarin Aib Syahrini Dibongkar Ayah Angkat, Kini Giliran Reino Barack Dituding Kepalsuan Hartanya oleh Seorang Perempuan Tajir Melintir

Tag

Editor : Moh. Habib Asyhad