Begini Reaksi Pria Ini saat Tahu Jessica Iskandar Dihamili Pria Jerman Bernama Ludwig di Luar Nikah: Lu Maunya Gimana?

Kamis, 14 Mei 2020 | 10:33
Twitter/@ludwigebgraf - Instagram/inijedar

Jessica Iskandar tutup hati untul Ludwig Franz

Suar.ID -Berita kehamilan Jessica Iskandar dengan pria asal Jerman bernama Ludwig Franz Willibald pada 2013 lalu benar-benar membuat geger publik.

Keduanya sempat menikah di Jakarta, tapi Ludwig akhirnya mendaftarkan gugatan pembatalan pernikahan ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada 13 Oktober 2014.

Lalu pada14 April 2015, Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN) menolak gugatan Ludwig mengenai pembatalan pernikahan mereka.

Oleh karena itu pernikahan Ludwig dan Jessica Iskandar dianggap sah dan sekaligus Ludwig menjadi ayah biologis dari El Barack Alexander.

Di sidang gugatan pembatalan pernikahan itulahfakta tentang hubungan Jessica dan Ludwig terkuak.

Henri, kakak laki-laki Jessica Iskandar maju sebagai salah satu saksi.

Dia adalah saksi kunci perjalanan cinta Jessica dan Ludwig.

Di ruang sidang, Hendri menyebutkan fakta mengejutkan.

Salah satunya bahwa Jessica memang hamil duluan. "Jessica bilang ke saya, dia panggil saya kokoh, 'koh, saya hamil'," tutur Hendri mengulang pernyataan Jessica saat dijumpai tabloidnova.com di Pengadilan Tata Usaha Negara (PTUN), jalan A Sentra Primer Baru Timur, Pulo Gebang, Jakarta Timur, Kamis 5 Maret 2015 lalu itu.

Pengakuan Jessica kepada kakak laki-laki tertuanya itu dilakukan di rumahnya di kawasan Ciganjur, Jakarta Selatan.

Google.com

Jessica dan Ludwig

Saat mengaku hamil di luar nikah, hanya ada Jessica dan dua kakak laki-lakinya, Erick Iskandar dan Hendri sendiri.

Sementara Ludwig, tak ada dalam pembicaraan itu. "Setelah dia ngaku hamil, saya bilang 'siapa? (Yang menghamili)', dia bilang ada laki-laki namanya Ludwig bangsa Jerman," kata Hendri.

Tak hanya itu, fakta lain juga menyebut bahwa Jessica sempat diminta untuk menggugurkan kandungan itu.

Apalagi mengingat statusnya sebagai seorang artis.

Pasti kehamilan itu bakal menjadi bahan gunjingan dan bisa mencemarkan nama baiknya di dunia entertainment.

"Jess cerita, Ludwig bilang suruh gugurin," kata Henry.

"Ya saya tanya, Lu (Jessica) maunya gimana?"

"Saya mau mempertahankan kandungan ii, kalau aborsi bahaya," lanjut Henri menirukan kalimat adiknya itu.

"Yaudah terserah kamu, beresin saja. Selang berapa lama saya ke rumah dia lagi, kebetulan ada Ludwig.

"Ngobrol begitu, saya tanya, 'Masalahnya gimana? Adik gua sudah hamil, lu mau tanggung jawab apa nggak?'"

"Saat itu sepakat tanggung jawab, tinggal bikin pernikahan. Ludwig kasih syarat, syaratnya tertutup.

tribunnews.com
tribunnews.com

Perceraian Jessica Iskandar dan Ludwig

Sekadar informasi, kesepakatan tersebut terjadi di akhir November 2013 bertempat di kediaman Jessica Iskandar.

Henri awalnya tidak setuju jika perkawinan tersebut di gelar secara tertutup.

Namun demi melindungi adiknya dia akhirnya tidak bisa menolak.

"Nggak maulah masa tertutup harus dirayain. Tapi Jessica enggak ada pilihan lain," katanya.

"Artis, kalau hamil di luar nikah persepsi orang. Saya bantu lah gimana saya bisa."

Dalam pertemuan tersebut dilibatkan juga orangtua Jessica Iskandar.

Semua pihak akhirnya sepakat digelar perkawinan tertutup.

Henri sendiri mengaku mengantarkan Ludwig untuk mencari gereja untuk menikah.

Tak hanya itu, Henri juga mengaku membantu berbagai proses perkawinan adiknya tersebut.

"Orangtua setuju nggak setuju, cuma mau gimana. Ludwig maunya gitu. Dari pada hamil di luar nikah malu lah," tandasnya.

Tag

Editor : Moh. Habib Asyhad