Sudah Biasa Melihat Benda tak Kasat Mata, Roy Kiyoshi Mengaku enggak Bisa Tidur di Penjara karena Sering Dikunjungi Makhluk Halus dari Dunia lain, Penyidik malah Begini

Kamis, 14 Mei 2020 | 12:30
KOMPAS.com /Revi C Rantung

Roy Kiyoshi tidak bisa tidur di dalam penjara karena banyak makhluk halus, begini tanggapan penyidik.

Suar.ID -Roy Kiyoshi benar-benar merasakan kehidupan baru yang mungkin tak pernah terpikirkan sebelumnya.

Kini ia merasakan hidup di balik jeruji besi, terkurung dalam sepi.

Kuasa hukum Roy Kiyoshi (33), Henry Indraguna menyampaikan kondisi terbaru kliennya yang saat ini mendekam di Rutan Mapolrestro Jakarta Selatan.

Roy Kiyoshi harus mendekam di penjara atas kasus dugaan kepemilikan dan penyalahgunaan psikotropika.

Baca Juga: Ramal Bakal Ada 2 Artis Terjerat Narkoba dalam Waktu Dekat, Mbah Wijan Diwanti-wanti akan Bernasib Sama dengan Roy Kiyoshi: Lu Pikir Sama?

Henry Indraguna menjelaskan, Roy sangat stres berada di dalam penjara, yang kehidupannya berbeda sebelum dirinya ditangkap polisi.

"Saya ketemu kondisinya stres lah ya, kalau Roy kan enggak ngerti hukum ya."

"Jadi paling dia menanyakan kapan bisa keluar, ya gitu doang, kita enggak bisa jawab lah," kata Henry Indraguna ketika dihubungi awak media, Selasa (12/5/2020) malam, melansir dari Warta Kota.

Henry menambahkan, Roy sudah tidak nyaman menjalani kehidupan di dalam penjara.

Baca Juga: Di-bully karena Disebut Gagal Ramal Dirinya Bakal Ditangkap Polisi, Rahasia Roy Kiyoshi Dibongkar Kuasa Hukum

Ketidaknyamanan Roy dikarenakan ia mengaku adalah orang yang berjiwa sosial, yang senang bersosialisasi dengan banyak orang.

"Dia (Roy) mah orangnya sosial, dia vegetarian, di situ udah cukup sulit yaa."

"Yang kedua, dia kan tidur biasanya bersih, AC gitu kan, di dalam kan gak ada," ucapnya.

Kemudian, ketidaknyamanan Roy diakui oleh Henry, kliennya tak bisa berkomunikasi dengan makhluk astral atau tak kasat mata.

Instagram Lambe Turah
Instagram Lambe Turah

Roy Kiyoshi saat tertangkap polisi karena narkoba.

Baca Juga: Lekat dengan Mistis, 'Tersiksanya' Roy Kiyoshi Hidup di Balik Jeruji, Sulit Tidur hingga Gangguan Makhluk Halus, 'Penyidik Ketawa'

"Yang ketiga dia suka kayak gaul sama dunia lain, ya sulit lah, jadi itu lah yang jadi masalah akhirnya enggak bisa tidur lagi di dalam," jelasnya.

Menurut pengakuan Roy kepada Henry, di dalam penjara Polres Metro Jakarta Selatan banyak sekali makhluk halus dari dunia lain.

Sebagian orang, hingga kini memang masih percaya pada sebuah mitos, bahwa kekuatan supranatural akan hilang ketika berada di dalam penjara.

Meski demikian, Henry tak menjelaskan apakah kemampuan Roy Kiyoshi berkurang atau justru hilang ketika ia mendapatkan serangan dari mahkluk halus di dalam penjara.

Baca Juga: Biasa Hidup Bergelimang Harta dengan Kamar Penuh AC, Peramal Indigo Ini Akhirnya Rasakan Tidur dalam Penjara, Setiap Malam Enggak Bisa Tidur Diganggu Makhluk Halus

Padahal, saat mengisi acara Karma di televisi, Roy dengan mudah mampu menaklukkan makhluk halus dengan kemampuannya.

Henry hanya menjelaskan, Roy amat terganggu dan sulit tidur.

"Makanya Roy setiap malam tidak bisa tidur karena diganggu (makhluk halus)," ungkapnya.

Kolase TribunnewsWiki/Instagram@roy_kiyoshi
Kolase TribunnewsWiki/Instagram@roy_kiyoshi

Roy Kiyoshi

Baca Juga: Terciduk karena Kasus Narkoba, Roy Kiyoshi Luapkan Perasaan Melalui Sepucuk Surat dari Dalam Penjara, Apa Isinya?

Lebih lanjut, Henry Indraguna sudah menyampaikan kegelisahan Roy Kiyoshi yang sering diganggu makhluk halus di dalam penjara.

Hanya saja, Henry menegaskan kalau penyidik tidak menanggapinya dengan baik dan menganggap hal itu hanya guyonan saja.

"Penyidik cuman ketawa aja, karena mereka enggak memahami kondisi Roy dengan kelebihannya, makanya kami berharap assessment Roy dikabulkan agar bisa di rehabilitasi," ujar Henry Indraguna.

(Warta Kota)

Editor : Ervananto Ekadilla

Sumber : Warta Kota

Baca Lainnya