Sekarang Kaya Raya dan Nekat Kawini Berondong yang 15 Tahun Lebih Muda Darinya, Siapa Sangka Sosok Ini dulu Harus Kumpulkan Besi Bekas untuk Sambung Hidup

Jumat, 10 April 2020 | 07:00
Instagram Muzdalifah

Siapa sangtka dulu Muzdalifah pernah bekerja jadi pengepul besi.

Suar.ID -Muzdalifah saat initerkenal sebagai seorang pebisnis yang sukses.

Kehidupannya pun bisa dibilang sebagai sosialita lantaran kekayaan yang ia miliki.

Kini Muzdalifah sedang menikmati pernikahan barunya dengan Fadel Islami.

Usai pernikahan mewahnya dengan Nassar kandas, Muzdalifah dikabarkan kembali dekat dengan pria yang usianya terpaut lebih muda 15 tahun darinya.

Baca Juga: Bikin Geleng-geleng Kepala, Miliki Geng Sosialita Bak Artis Terkenal, Nominal Arisan Muzdalifah Bikin Nia Ramadhani Melongo

Pada April 2019 lalu, hubungan Muzdalifah dan Fadel Islami akhirnya diikat secara sah oleh agama dan negara.

Namun berbeda dengan pernikahan sebelumnya, pernikahan ketiganya itu digelar secara sederhana dan jauh dari kata mewah.

Siapa sangka, ternyata sebelum hidup enak dalam kemewahan, Muzdalifah pernah banting tulang menjadi pengepul besi bekas.

Melansir dari kanal Youtube Alvin & Friends episode 28 Oktober 2019 lalu, rumah mewah yang ditinggali Muzdalifah saat ini diakuinya adalah rumah peninggalan mendiang suami pertamanya.

Baca Juga: Suami Muzdalifah Kaget Lihat Istrinya Lakukan Ritual Ini Sebelum Tidur, Kini Penampilan Mantan Istri Nassar Berubah Drastis Hingga Tuai Pujian

Ia mengaku sebenarnya tidak memiliki niat membangun rumah sebesar itu.

"Saya mah nggak niat, tetapi almarhum suami pengen beli yang mungkin sudah ada, pengen ngerasain rumah kayak gini," ungkapnya.

Ia mengaku jika rumah mewah tersebut adalah kesukaan suaminya.

Sementara dirinya justru menginginkan rumah yang minimalis.

Baca Juga: Terdapat Makam Suami Pertama di Rumah Mewah Muzdalifah yang Dijual Rp 50 Miliar, Bagaimana Nasib Pusara Itu?

"Makanya aku kan ngikutin aja, jalurnya gimana," tuturnya.

Bersama Alvin, Muzdalifah juga mengakui sebelum hidupnya berkecukupan, ia hanyalah seorang pengepul besi bekas.

"Iya, pengusaha besi bekas sekilo dua kilo kayak kaleng, seng, jadi semacem barang second gitu," tuturnya.

Belajar dari kedua orang tuanya yang juga menekuni sebuah usaha, akhirnya Muzdalifah mencoba mengikuti jejaknya.

Baca Juga: Awalnya Ditutup-tutupi, Muzdalifah kini Beberkan Alasan Jual Rumah Mewahnya hingga Membuat Nikita Mirzani Tercengang saat Melihat Ruangan Ini: Kayak Lapangan Bola, Lebar Banget!

"Aku belajar pelan-pelan alhamdulillah, bisa," ungkapnya.

Diketahui, sebelum menekuni usaha tersebut dengan almarhum suaminya, Muzdalifah dahulunya merupakan seorang perawat.

Ia mengaku sempat kuliah di akademi perawat.

(Grid Pop)

Editor : Ervananto Ekadilla

Sumber : Youtube Alvin & Friends, Grid Pop

Baca Lainnya