Bak Petir di Siang Bolong, Glenn Fredly Meninggal Dunia di Tengah Wabah Virus Corona, Sang Sahabat Akhirnya Buka-bukaan soal Penyakit Glenn Idap

Rabu, 08 April 2020 | 20:46
instagram: glennfredly309/dr_tompi

Glenn Fredly dan Tompi

Suar.ID -Ini benar-benar bak petir di siang bolong.

Glenn Fredly tiba-tiba meninggalkan kita semua secara mendadak, Rabu.

Penyanyi bersuara merdu itu mengembuskan napas terakhir di RS Setia Mitra.

Beberapa sahabat sesami musisi sudah mengonfirmasi kabar duka ini.

Soal penyakit apa yang diidap Glenn, penyanyi sekaligus dokter, Tompi, angkat bicara.

Sahabat musisi berusia 44 tahun itu telah mengkonfirmasi berita kepergian pelantun Januari itu. Melalui pesan, Tompi meminta agar kesalahan musisi asal Ambon dimaafkan.

"Telah berpulang saudara kami, Glenn Fredly malam ini. Mohon dimaafkan semua salahnya. Dia yang selalu hadir menggerakkan kita semua," tulis Tompi.

Selanjutnya, dia juga menyebut tentang penyebab pria kelahiran Jakarta, 30 September 1975 silam itu karena penyakit meningitis yang diidapnya.

"Telah meninggal dunia saudara musisi Glenn Fredly, akibat penyakit meningitis/kelenjar," ungkapnya lagi.

Sebelumnya kabar duka menyelimuti dunia musik petang ini, penyanyi Glenn Fredly dikabarkan meninggal dunia pada Rabu (8/4/2020) ini.

"RIP Glen, Fredly Jam 17:00 tadi di RS Setia Mitra Fatmawati," bunyi kabar ini tersebar dari grup Whatsapp Ekraf.

Sejumlah artis, Tompi, Vidi Aldiano, Rian Dmasiv, Nino Kayam juga sudah memposting berita duka terkait kepergian musisi asal Ambon tersebut.

Sebelumnya, pelantun lagu "Kembali ke Awal" itu dikabarkan telah dirawat di rumah sakit karena menderita meningitis.

Tag

Editor : Moh. Habib Asyhad