Keluarga Lina Ikut Campur Permasalahan Harta Warisan, Sule Kembali Bongkar Hal Mengejutkan Soal Teddy: Mereka Memperjuangkan Hak

Sabtu, 14 Maret 2020 | 13:30
Instagram @ferdinan_sule dan Youtube MOP Channel

Sule dan Teddy

Suar.ID -Permasalahan tentang harta warisan mendiang Lina Jubaedah seakan kian menjadi rumit.

Lama memilih bungkam, mantan suami Lina, Sule turut memberi tanggapan soal permasalahan warisan tersebut.

Dikabarkan sebelumnya, seluruh harta warisan Lina sedianya diserahkan kepada anak-anak dari pernikahannya dengan komedian Sule.

Tak lain yakni dua anak tertua, Rizky Febian dan Putri Delina.

Baca Juga: Teddy Bawa 10 Pengacara Sekaligus, Ingin Secepatnya Rampungkan Soal Warisan Lina: Takut Salah Lagi, Saya Nggak Paham Masalah Gini

Sementara bagian Putri Delina sudah tuntas diserahkan, ada sebagian warisan Lina yang masih di tangan Teddy.

Dan hingga kini, sejumlah warisan yang masih disimpan Teddy tak kunjung ada kejelasannya.

Keluarga Lina pun ikut turun tangan untuk mencari kejelasan perihal harta warisan tersebut.

Baca Juga: Gara-gara Disebut Begini Oleh Rizky Febian, Komedian Sule Langsung Ingin Menangis Tapi Enggak Jadi karena Malu Sama Orang-orang: Ya Mau Gimana Lagi Sudah Kejadian

Kabar keluarga Lina yang ikut campur tangan dengan masalah warisan tersebut sampai ke telinga sang mantan suami, Sule.

Sang komedian pun turut memnyuarakan tanggapan.

Pada awalnya, Sule berpendapat bahwa wajar jika keluarga Lina ikut campur tangan.

Ini lantaran Sule menilai bahwa pihak keluarga Lina mungkin memiliki bagian dalam harta warisan itu.

Baca Juga: Dinikahi Pengusaha Kaya Raya, Ternyata Jennifer Dunn Masih Berstatus Istri Sah Bobby Saat Dipersunting Faisal Harris

"Kenapa keluarga? Mungkin ikut campur, karena ada hak bagian dia juga," ucap Sule dalam tayangan YouTube Intens Investigasi (11/3/2020).

Sule lantas blak-blakan membongkar bahwa ada aset milik keluarga Lina yang tak jelas keberadaannya.

"Mobil mamahnya kan enggak ada, itu kemana?," kata Sule.

"BPKB adeknya kan digadaikan, ya memperjuangkan hak itu," imbuhnya.

Menurut Sule, keluarga Lina ikut campur hanya demi memperjuangkan hak-hak mereka.

"Tapi kalau lain-lainnya ya enggak lah," jelasnya.

Baca Juga: Gembar-gembor Ngaku Sudah Damai, Medina Zein Sindir Pedas Irwansyah yang Mangkir dalam Persidangan: Kok Masih di Sini, Bukannya Harus ke Kantor Polisi Yah?

Selain itu Sule juga menilai bahwa pihak keluarga juga memperjuangkan hak anak-anak Lina Jubaedah.

"Mungkin keluarga almarhumah tidak mau mendapatkan apapun," ujar Sule.

"Karena sebagai nenek, sebagai bibi nya mungkin memperjuangkan hak anak-anak," imbuhnya.

Terbaru, Teddy megaku telah menyewa sepuluh orang pengacara untuk mengurus permasalahan warasan.

Baca Juga: Gelar Acara Bridal Shower Untuk Jedar, Beginilah Aksi Nia Ramadhani yang Jadi Perhatian Netizen, Mulai dari Bikin Tik Tok Hingga Nyanyi Bareng

Teddy berniat menyerahkan seluruh permasalahan warisan pada kuasa hukumnya.

Pihaknya juga berniat mendatangi Rizky Febian untuk membicarakan secara baik-baik.

Editor : Rina Wahyuhidayati

Sumber : YouTube

Baca Lainnya