Perlu Diwaspai dan Diperhatikan! Ternyata Beginilah 4 Cara Virus Corona Menyerang Manusia

Selasa, 03 Maret 2020 | 13:00
Freepik.com

2 Orang di Indonesia Positif Corona Setelah Dikunjungi Warga Jepang, Ini 4 Cara Penularan yang Harus Diwaspadai

Suar.ID -Presiden Jokowi baru saja mengumumkan 2 warga negara Indonesia yang positif terinfeksi virus corona atau covid-19, Senin (2/3/2020).

Dalam keterangannya, 2 WNI tersebut merupakan ibu dan anak.

Disebutkan bahwa ibu dan anak ini terpapar virus corona setelah mendapat kunjungan dari seorang warga negara Jepang.

Setelah singgah di Indonesia, warga Jepang tersebut kemudian menetap di Malaysia dan dinyatakan positif corona.

Baca Juga: Reaksi Noah Melihat Langsung BCL Menahan Tangis Nyanyikan Lagu, Terkenang Ashraf Sinclair

"Orang Jepang ke Indonesia bertemu siapa, ditelusuri dan ketemu.

Ternyata orang yang terkena virus corona berhubungan dengan 2 orang, ibu 64 tahun dan putrinya 31 tahun," kata Presiden Jokowi seperti dikutipdari Kompas.com.

"Dicek dan tadi pagi saya dapat laporan dari Pak Menkes bahwa ibu ini dan putrinya positif corona," lanjutnya.

Lebih lanjut, kedua WNI tersebut tinggal di kawasan Depok, Jawa Barat.

Baca Juga: VIDEO Muncul Kilatan Petir saat Gunung Merapi Erupsi, Hujan Abu di Sejumlah Wilayah

Melansir dari Tribunnews.com, 2 WNI yang positif terkena virus corona kini telah dirawat secara intensif di Rumah Sakit Pusat Infeksi Sulianti Saroso, Jakarta.

Cara Penularan

Dokter Spesialis Paru Anggota Kelompok Staf Medik (KSM) Paru RSUD Dr. Moewardi Surakarta, Dr. dr. Reviono, SP.P (K) mengatakan bahwa covid-19 dapat menular dari manusia ke manusia melalui 4 cara.

Dikutipdari Tribun Kesehatan, berikut ini transmisi virus corona yang perlu diperhatikan.

1. Virus ditularkan melalui saluran napas, yakni lewat batuk dan bersin.

2. Terlibat kontak secara personal, misalnya menyentuh atau bersalaman dengan orang yang telah terpapar.

Baca Juga: Mencegah Lebih Baik dari Mengobati, Jaga Daya Tahan Tubuh untuk Bantu Cegah Virus Corona dengan 8 Jenis Makanan Ini

3. Bersentuhan langsung dengan permukaan benda yang sudah terpapar virus corona, kemudian tangan memegang mulut, hidung atau mata sebelum mencuci tangan.

4. Kontaminasi feses

Dijelaskan bahwa kontaminasi feses dapat terjadi saat orang yang BAB (buang air besar) tidak mencuci tangan dengan bersih lalu menularkannya ke orang lain, baik secara langsung maupun lewat benda mati yang ia sentuh.

Terkait dengan cara penularannya, antisipasi dapat kita tempuh dengan selalu menjaga kebersihan.

Dr. Reviono menyarankan untuk sesering mungkin mencuci tangan dengan sabun.

Selain itu, pemakaian masker disarankan untuk penderita sakit flu, agar tidak menularkannya ke orang lain.

Artikel ini telah tayang di Grid.ID dengan judul: 2 Orang di Indonesia Positif Corona Setelah Dikunjungi Warga Jepang, Ini 4 Cara Penularan yang Harus Diwaspadai

Tag

Editor : Adrie P. Saputra