Lina Pernah Tolak Anjuran Dokter untuk Lakukan Ini, Polisi Sebut Jadi Salah Satu Pemicu Munculnya Berbagai Penyakit dalam Tubuh Istri Teddy

Sabtu, 01 Februari 2020 | 09:15
Kolase/tangkapan layar Youtube Putri Delina

Lina Jubaedah, mantan istri komedian Sule

Suar.ID -Hasil autopsi jenazah Lina Jubaedah telah diumumkan pada Jumat (31/1/2020), sore, malalui konferensi pers di Mapolrestabes Bandung.

Autopsi terhadap jenzah Lina Jubaedah dilakukan berdasarkan laporan Rizky Febian untuk menyelidiki penyebab kematian ibundanya.

Lina Jubaedah meninggal dunia pada Sabtu (4/1/2020) dan dimakamkan di hari yang sama.

Kemudian pada Kamis (9/1/2020), makam Lina dibongkar untuk keperluan autopsi.

Baca Juga: Tak Hadiri Hasil Pengumuman Autopsi Lina, Sule: Saya kan Sudah bukan Keluarga Lagi

Dalam konfernsi pers, kepolisian menegaskan tidak adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh mendiang Lina.

Hanya saja dari hasil autopsi ditemukan adnaya sejumlah penyakit dalam tubuh Lina.

"Kondisi jenzah sudah membusuk, dan tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Sekali lagi, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan.

"Pada pemeriksaan organ dalam ditemukan ditemukan adanya penyakit darah tinggi kronis, hipertensi, batu pada empedu dan tukak lambung yang luas," kata Kabid Humas Polrestabes Bandung, dalam tayangan siaran pers dari kanal Youtube KH Infotainment.

Baca Juga: Terbongkar Hasil Autopsi Mendiang Lina, Ternyata Ditemukan Ini dalam Tubuh Mantan Istri Sule Itu

Kasat Reskrim Polrestabes Bandung, AKBP Galih Indragiri mengungkap bahwa mendiang Lina semasa hidupnya sempat meonlak anjuran dari dokter.

Yang mana hal tersebut menjadi salah satu pemicu munculnya berbagai macam penyakit dalam tubuh mantan istri Sule.

AKBP Galih menuturkan telah memeriksan beberapa dokter yang pernah menangani Lina semasa hidupnya.

Lina Jubaedah memiliki rekam medis di dua rumah sakit di Bandung, RS Al Islam dan RS Sentosa.

Dokter dari Rumah Sakit Santosa mengungkapkan, Lina telah memiliki penyakit tekanan darah tinggi atau hipertensi.

Hal tersebut diketahui sebelum Lina Jubaedah melahirkan anak dari pernikahannya dengan Teddy.

Baca Juga: Terkenal Kalem dan Welas Asih, Ternyata Ashanty Pernah Murka kepada Aurel Hermansyah, bahkan Sampai Usir Anak Sambungnya Itu Gara-gara Ini

"Dari hasil pemeriksaan kita, terhadap dokter-dokter yang menangani Lina baik di Rumah Sakit Al Islam kemudian di Rumah Sakit Santosa.

"Dokter RS Santosa menyampaikan yang bersangkutan sebelum Lina melahirkan, itu sudah terdeteksi adanya penyakit hipertensi," tutur AKBP Galih.

Karena kondisinya tersebut, dokter pun menyarankan Lina untuk melahirkan secara sesar.

Hanya saja Lina menolak anjuran dari dokter untuk melahirkan secara sesar.

Lina keukeuh ingin melahirkan anak kelimanya secara normal.

Menurut dokter yang menangani Lina, hal tesebut menjadi salah satu pemicu penyakit-penyakit lain yang bermunculan.

"Dokter menyampaikan supaya almarhum melahirkan dengan cara sesar," ungkap AKBP Galih.

"Namun demikian almarhum bersikeras untuk melahirkan secara normal."

"Di sini penyampaian dari dokter, ini satu hal yang memungkinkan penyakit-penyakit tersebut timbul karena hipertensi," imbuhnya.

Baca Juga: Hotman Paris Keheranan, Putri Delina Malah Diam saja atas Laporan yang Diajukan oleh Rizky Febian yang buat Ayah Tirinya Terpojok, tak Disangka Teddy Beri Pembelaan Begini terhadap Putri dari Lina

Lina, lanjut AKBP Galih, juga pernah dilarikan ke RS Al Islam, Bandung dalam keadaan tak sadarkan diri.

Setelah dilakukan pemeriksaan, diketahui Lina mengalami penyakit lambung.

"Kemudian penyakit yang terdeteksi pada saat almarhum pertama kali tanggal 21 November masuk Rumah Sakit Al Islam, pingsan juga," ucap AKBP Galih.

"Pada saat itu dilakukan pengecekan oleh dokter dan disampaikan yang bersangkutan mengalami penyakit lambung," tambahnya.

Tiga hari berselang, Lina melakukan pemeriksaan di rumah sakit yang sama.

Hasil pemeriksaan, dokter mendiagnosa penyakit lambung Lina telah bertambah parah.

Lina kemudian diberi beberapa obat untuk mengatasi penyakitnya.

Baca Juga: Yang Ditunggu Akhirnya Keluar Juga, Polisi Resmi Umumkan Hasil Autopsi Jenazat Mendiang Lina Jubaedah dan Bikin Teddy akan Langsung Lakukan Ini

KBP Galih kemudian mengatakan, pihak keluarga membawa Lina untuk melakukan pemeriksaan di RS Santosa.

Hasil pemeriksaan di RS Sentosa juga ditemukan hasil yang sama soal penyakit Lina, yakni adanya masalah dalam organ lambungnya.

"Kemudian 24 November juga hal yang sama, di Rumah Sakit Al Islam juga disampaikan oleh dokter lambunya semakin parah," jelas AKBP Galih.

"Memang sudah diberikan obat-obatan kemudian second opinion dari pihak keluarga dilakukan pemeriksaan ke Rumah Sakit Santosa."

"Nah di Rumah Sakit Santosa juga sama jadi almarhum juga mengalami sakit lambung yang parah pada saat itu," lanjutnya.

Baca Juga: Setelah Puas Memenangkan Hak Asuh Anak, Perseteruan Tsania Marwa dan Atalarik Syach Masih Berlanjut: Anda Itu Bukan Tuhan

Tag

Editor : Rina Wahyuhidayati

Sumber YouTube