Trio Ikan Asin Mengaku Bahagia Pasca Sidang dengan Fairuz, Tapi Pengacara Malah Mundur dari Kasus Ikan Asin: Kalau Lanjut, Bisa Bahaya

Kamis, 30 Januari 2020 | 13:45
Kolase IG|Fairuz A Rafiq dan Tribunnews

Mantan Pengacara Pablo Benua dan Rey Utami, Insank Nasruddin, telah mundur dari jajaran kuasa hukum dalam kasus ikan asin

Suar.ID - Mantan Pengacara Pablo Benua dan Rey Utami, Insank Nasruddin, telah mundur dari jajaran kuasa hukum pasangan artis yang terjerat kasus pencemaran nama baik.

Hal tersebut disampaikan dalam video yang diunggah di kanal YouTube Beepdo, Rabu (29/1/2020).

Insank mengungkapkan, akan berbahaya bagi kedua belah pihak apabila akan melanjutkan menyelesaikan kasus ikan asin menggunakan strategi yang dibuat oleh Pablo.

Baca Juga: Mitos Kedutan di Telapak Kaki Kanan, Benarkah ini Pertanda Baik?

Bahaya yang mengancam nantinya dapat merugikan pihak pengacara maupun Pablo dan Rey sendiri.

Insank menyatakan telah terdapat perbedaan pandangan antara kantornya dengan kliennya.

"Menangani sebuah perkara, ketika kami lanjutkan ini sangat berbahaya sekali, artinya berbahayanya apa, bisa merugikan pihak Pablo sendiri bisa juga merugikan pihak kami," terang Insank.

"Karena ketika kami menyarankan dengan perkara ini gunakan strategi yang paling idealnya adalah kita berjalan menuju kiri."

Baca Juga: Rela Tinggalkan Suaminya yang Kaya Raya Demi Nikahi Seorang Tukang Pijat, Teddy Buka Rahasia Alasan Lina Tinggalkan Sule dan Jatuh Cinta Padanya

"Tapi kemudian Pablo mengatakan 'tidak, kita harus berjalan menuju kanan'," lanjutnya.

Insank sebagai kuasa hukum yang mempunyai strategi sendiri tidak dapat mengikuti keinginan Pablo dan Rey.

Sehingga akhirnya Insank memutuskan untuk mundur dari pengacara pasangan artis itu.

"Sehingga kami juga sebagai lawyer yang memiliki strategi ya tentunya tidak bisa mengikuti keinginan klien," jelas Insank.

"Maka perbedaan sikap inilah, sehingga kami berpikir yang paling tepat adalah kami mundur."

"Silakan hadapi sendiri atau melalui pengacara lain," imbuhnya.

Baca Juga: Dilarang Lewat Jalur Busway, Pria Pengendara Motor Plat Merah ini Malah Ngamuk dan Hampir Pukul Petugas, Netizen: Motor Pemerintah Aja Belagu!

Insank menyebutkan, pengacara Pablo dan Rey tadinya terdiri dari dua kantor pengacara yang berbeda.

Yakni milik Insank dan juga Rihat Hutabarat.

Dari kantor Insank, terdapat tiga anggota.

Sementara dari kantor Rihat terdapat enam orang.

Sehingga total dari tim kuasa hukum Pablo dan Rey tadinya terdiri dari sembilan orang.

"Dari kantor saya ada tiga orang, kemudian dari kantor Rihat itu ada enam orang, jadi sembilan orang dalam dua kantor," tutur Insank.

Sementara itu ditemui seusai menjalani sidang saksi pertama yang dihadiri oleh Fairuz A Rafiq sebagai pelapor, Pablo menyatakan bahagia.

Baca Juga: Gosong hingga Tak Dikenali, Jenazah Perempuan Ditemukan di Tumpukan Jerami, Ternyata Ini yang Membuat Pelaku Tega Menghabisi Nyawanya

Pernyataan itu diungkapkan dalam video yang diunggah di kanal YouTube Intens Investigasi, Senin (27/1/2020).

Pablo mengatakan setelah persidangan itu merasa banyak fakta yang akhirnya satu per satu terkuak ke publik.

Meski demikian, Pablo tidak menyebutkan fakta-fakta tersebut.

Pablo berharap dengan terungkapkan fakta terbaru dapat merubah pemikiran para warganet yang mengikuti kasus ini.

"Dan dari persidangan hari ini, bagi saya dan Rey kita juga bahagia," terang Pablo.

"Karena banyak sekali fakta-fakta yang mulai terungkap dan terlihat gitu."

"Jadi pemikiran orang itu nanti nggak sesatlah ujung-ujungnya," ucapnya.

Baca Juga: Dulu Berapi-api Sampai 'Ngegas', Kini Petinggi Sunda Empire Tanggalkan Pakaian Kebesarannya, Siap-siap Dijerat dengan Pasal Ini

Menurut Pablo, pandangan mengenai dirinya serta Rey dan Galih telah digiring pada opini tertentu.

Pablo merasa opini itu telah menyudutkan tiga terdakwa yang disebut Trio Ikan Asin.

Namun berkat sidang saksi pertama kala itu, menurut Pablo dapat mengungkapkan sejumlah fakta baru.

"Karena kemarin itu opini sudah digiring terlalu besar, sangat menyudutkan pihak kita sekali," ungkap Pablo.

"Tapi hari ini dari sidang saksi pertama saja kita sudah bisa melihat yakni banyak fakta yang terungkap."

"Yang menurut saya tidak sesesat yang lalu begitu," tambahnya.

(Febia Rosada Fitrianum)

Artikel ini telah tayang di Tribunseleb dengan judul Pengacara Pablo Benua dan Rey Utami Mundur dari Kasus Ikan Asin: Kalau Lanjut, Ini Sangat Berbahaya

Editor : Rahma Imanina Hasfi

Sumber : Tribunseleb

Baca Lainnya