Kini telah Resmi Menikah, Ayah Vanessa Angel Ungkap Perjuangan Bibi Ardiansyah Datangi Dirinya untuk Minta Restu hingga Mampu Luluhkan Hatinya

Minggu, 12 Januari 2020 | 14:15
Kolase Instagram/ @vanessaangelofficial & Dodysoedrajat_1

Kabar bahagia datang dari Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah yang akhirnya resmi menikah, lalu bagaimana dengan sang ayah?

Suar.ID - Kabar bahagia datang dari Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah yang akhirnya resmi menikah.

Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah melangsungkan akad nikah pada Sabtu (11/1/2020).

Kabarnya Vanessa dan Bibi berencana akan menggelar resepsi pernikahan di Bali.

Baca Juga: Barang-Barang Nagita Slavina Dipreteli Pihak Keamanan Bandara, Istri Raffi Ahmad Diperiksa Selama Satu Jam, Ada Apa?

Sebelumnya, Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah disebut-sebut telah menikah pada 15 Desember 2019 lalu secara siri.

Pernikahan keduanya digelar di kawasan Cinere, Depok, Jawa Barat.

Saat itu, Vanessa Angel tak mau mengungkapkan siapa sosok suaminya tersebut.

Hingga melalui Instagram-nya pada 30 Desember 2019 lalu, Vanessa Angel mengumumkan jika Bibi Ardiansyah adalah sang suami.

Baca Juga: Jadi Salah 1 Kapal Perang yang Disiapkan Usir Kapal Asing China yang Arogan di Laut Natuna, Inilah Kehebatan KRI Karel Satsuit Tubun 356

"Sah! Alhamdulillah kedua orang tua kami sudah mengesahkan pernikahan kami, terima kasih mas Bibi udah sabar dan terus perjuangin aku mas.

Sabar memang mudah diucapkan, tapi susah untuk dijalankan. Muah love you," tulis Vanessa Angel dalam unggahan Instagram-nya.

Tangkap layar Instagram/ @vanessaangelofficial
Tangkap layar Instagram/ @vanessaangelofficial

Unggahan Instagram Vanessa Angel

Akad nikah Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah kemarin dihadiri oleh kedua orangtua mempelai.

Kehadiran Doddy Sudrajat di akah nikah Vanessa Angel pun membuat publik kaget.

Baca Juga: Dengar Suara Aneh Tiap Malam, Wanita Ini Tak Sadar Tidur Bersama Sosok Mengerikan Ini Berhari-hari: Saya Denger Kayak Ada...

Pasalnya, Vanessa Angel dan Doddy Sudrajat disebut-sebut memiliki hubungan yang tidak baik.

Doddy Sudrajat mengungkapkan bahwa dirinya merestui pernikahan anaknya dan Bibi.

"Iya, dari dulu saya nggak pernah bilang nggak merestui," ungkap Doddy Sudrajat saat dihubungi awak media via telepon, Sabtu (11/1/2020) seperti dikutip dari TribunnewsMaker.com.

angkap layar Instagram/ @dodysoedrajat_1
Tangkap layar Instagram/ @dodysoedrajat_1

Doddy Soedrajat berikan ucapan dan doa untuk pernikahan anaknya, Vanessa Angel

Baca Juga: Ekspresi Teddy Mendadak Berubah saat Membicarakan Hal Ini, Pakar Ungkap Ada Kecemasan Terlihat pada Wajah Suami Lina

Doddy Sudrajat pun menceritakan ketika proses Bibi meminta restu darinya.

"Sebelum proses ini kan Bibi datang ke rumah, gentleman gitu ya, nemuin saya," ungkap Doddy Sudrajat.

Bahkan, Bibi juga sempat meminta maaf karena sebelumnya tak meminta restu untuk menikahi Vanessa Angel dan juga tak mengundang Doddy Sudrajat.

Seperti yang diketahui, sebelumnya Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah melangsungkan pernikahan tanpa wali.

"Terus dia minta maaf atas kejadian kemarin yang istilahnya dia punya hubungan yang kurang baik dengan saya, baik Vanessa maupun Bibi. Jadi kedatangannya dia ke rumah yang membuat saya ya udah dia minta menjadi saya jadi walinya," tutup Doddy Sudrajat.

Baca Juga: Tak Kuat Tahan Emosi Pergoki Istrinya Tidur dengan Pria Lain di Sampingnya saat Sedang Terlelap, Pria Langsung Tebas si Istri hingga Meninggal

Tag

Editor : Rahma Imanina Hasfi

Sumber Tribunnewsmaker.com