Suar.ID -Belum lama ini Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo sempat mengeluarkan sebuah wacana yang menghebohkan publik.
Bagaimana tidak, berencana kembali melakukan ekspor benih lobster.
Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti pun menjadi orang yang paling getol dalam menolak wacana tersebut.
Pasalnya, saat menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti sudah berusaha mengurangi ekspor lobster, demi memajukan kesejahteraan nelayan Indonesia.
Baca Juga: Mengenai Praktik Rente di Sektor Pertahanan, Menhan Prabowo Subianto Beri Peringatan Keras!
Bahkan Susi sampai tega menenggelamkan kapal pencuri lobster demi melindungi kekayaan laut milik Indonesia.
Namun, dengan adanya wacana yang dibuat oleh Edhy Prabowo beberapa waktu lalu, Susi sempat geram.
Bagaimana tidak, kekayaan laut yang selama lima tahun ini dijaga oleh Susi, bisa terancam dengan wacana ekspor benih lobster tersebut.
Meski sudah mati-matian melindungi kekayaan alam dengan menolak wacana ekspor benih lobster, Susi masih saja dituduh oleh beberapa oknum.
Ya, Susi dituduh mencari untung selama menjabat sebagai Menteri Kelautan dan Perikanan.
Tuduhan tersebut diutarakan oleh akun Twitter @WahabisLokal pada 18 Desember 2019 lalu.
Akun tersebut curiga jika perusahaan milik Susi, PT. ASI Pudjiastuti Marine Product, ikut mengimpor benih lobster ke luar negeri.
Baca Juga: Mitos Sekitar Patung Buddha di Candi Borobudur, Percayakah Anda?
"Ngeles.. Budidaya untuk nelayan, kelangsungan lobster.
"Gombal coy... Duwiiit.
"Ingat! KKP Rugi terus lho ya. Trus yg untung siapa hayo," cuit akun @WahabisLokal.
Dalam cuitannya, akun @WahabisLokal juga melampirkan data keikutsertaan perusahaan Susi sebagai salah satu eksportir produk perikanan di Indonesia.
Namun, cuitan @WahabisLokal itupun juga menimbulkan pro dan kontra dari berbagai pihak.
Akun @PartaiSocmed menjadi yang menentang anggapan akun @WahabisLokal.
Pasalnya, menurut @PartaiSocmed, PT ASI Pudjiastuti Marine Product sudah berhenti ekspor lobster sejak 15 tahun lalu.
"Akun @WahabisLokal ini penggiringan opininya sudah mengarah ke fitnah! Padahal sudah dijelaskan bu @susipudjiastuti PT ASI sudah tidak ekspor lobster sejak 15 tahun lalu.
"Tapi baiklah, nanti kami akan BONGKAR mafia dibalik rencana pencabutan larangan ekspor benih lobster ini!" tulis akun @WahabisLokal.
Melihat perbedatan tentang dirinya, Susi pun ikut turun tangan.
Dalam cuitannya membalas akun @WahabisLokal, Susi hanya bisa heran sekaligus menertawainya.
"Penyelundup ditangkepi sama susi karena susi diam2 mau monopoli nyelundupkan bibit lobster ke Vietnam pake susi air (emoji tertawa)," tulis Susi.
Sang mantan Menteri Kelautan dan Perikanan itupun memberikan jawaban yang langsung membuat akun @WahabisLokal mati kutu.
Baca Juga: Viral Video Syur Mirip Dirinya, Pedangdut Cantik Ini Akhirnya Buka Suara: Masih Virgin!
"Sampaikan salam, pesan saya sm bapak2 ibu2 adek2 semua yg bekerja jg di bidang Kebencian. Mbok yo .. pinter dikit gitu kalau mau fitnah orang.
"Menjadi pemfitnah yg profesional; masa pesawat susiair terbangin bibit lobster ke vietnam, keburu mati semua kali bibitnya," balas Susi.
Baca Juga: Rumah Kotor Penuh Sampah Ini Dibersihkan dengan Biaya Rp 12 Juta, Hasilnya Tidak Mengecewakan!