Sudah Mewabah di Mana-mana Bahkan di Bandara-bandara, Sosok Ini Akhirnya Bongkar Asal Muasal Sapaan 'Soo.. So!'

Jumat, 20 Desember 2019 | 17:00
Kompas.com/ Revi C Rantung

Belum lama ini, Ari Lasso memamerkan kegiatannya di balik panggung Indonesia Idol bersama sesama rekan artisnya tersebut

Suar.ID - Tentu kita sudah tak asing lagi dengan nama Ari Lasso.

Ari Lasso merupakan salah satu musisi terkenal di tanah air.

Ia diketahui mengawali karier di dunia tarik suara saat membentuk Outsider Band di SMA Negeri 2 Surabaya, bersama Wawan Juniarso (drummer Dewa) dan Piyu (gitaris Padi).

Kemudian, Ari Lasso bergabung dengan Lost Angels Band hingga akhirnya bergabung dengan Down Beat, yang kemudian ganti nama menjadi Dewa.

Baca Juga: Penyanyi Cantik Ini Blak-blakan Ungkapkan tak Bisa Orgasme saat Berhubungan Intim dengan Suaminya! Namun dengan Alat Ini Ia dapat Memenuhi Kepuasan Batinnya: My Bestfriend!

Dari sinilah awal nama Ari Lasso melejit karena hampir setiap album yang dikeluarkan selalu laku di pasaran.

Meski disibukkan dengan karir di dunia musik, namun Ari Lasso tetap melanjutkan pendidikan di Fakultas Ekonomi Universitas Airlangga Surabaya.

Pada tahun 1997, hubungan Ari Lasso dengan rekan-rekan di Dewa 19 mulai memburuk.

Kabarnya dipicu oleh narkoba yang dikonsumsi oleh Ari Lasso.

Baca Juga: Luar Biasa, Perlakuan Betrand Peto pada Thalia Saat Manggung Bareng Ini Bikin Warganet Tersentuh

Bahkan, ada pula kabar yang mengatakan bahwa Ari Lasso dikeluarkan dari grup band Dewa 19.

Terlepas dari kabar miring terkait hubungannya dengan grup band Dewa 19, Ari Lasso secara diam-diam menikah dengan Vitta Dessy.

Pernikahan itu berlangsung di Surabaya pada 8 Februari 1999.

Dari pernikahan itu Ari Lasso dan Vitta Dessy dikaruniai tiga orang anak, yakni Audra Anandira Lasso (26 Juni 2003), Abraham Bernard Lasso (2005), dan Alessandra Lasso (21 Juli 2008).

Baca Juga: Rezky Adhitya DIkabarkan Ribut dan Kena Semprot Citra Kirana saat Bulan Madu ke Italia, Ada Apa Sih?

Kini, Ari Lasso dikenal menjadi salah satu juri di ajang pencarian bakat Indonesia Idol.

Hal itu yang membuat Ari Lasso kini semakin terlihat akrab dengan Maia Estianty, Anang Hermansyah, Judika, dan Bunga Citra Lestari.

Belum lama ini, Ari Lasso memamerkan kegiatannya di balik panggung Indonesia Idol bersama sesama rekan artisnya tersebut.

Hal tersebut terlihat dari tayangan video di kanal YouTube ARI LASSO TV yang diunggah pada Rabu (18/12/2019).

Saat itu Ari Lasso nampak menghampiri Maia Estianty yang sedang make up.

Mereka memperbincangkan tentangkomposisi juri dan kontestan Indonesia Idol setiap tahunnya.

Baca Juga: Awalnya cuma Suka Komentar di Instagram, Siapa Sangka Wanita Ini Malah Jadi Istri ke-3 Opick setelah 3 Kali Ketemuan

Kemudian, Ari Lasso menghampiri Anang Hermansyah yang nampak duduk di sofa belakang tempat make up Maia Estianty.

Diketahui, Ari Lasso kini sering terdengar mendapat sapaan 'Soo.. so!'.

Saat itu, Ari Lasso mengungkapkan dirinya kesal dengan Anang Hermansyah.

"Aku ki sakjane mangkel ambe koen, Nang (aku tuh sebenernya sebal sama kamu, Nang)," ujar Ari Lasso.

"Tiap manggung, tiap kali nyampe airport, 'soo.. so!'," ujar Ari Lasso membeberkan alasan kekesalannya kepada Anang Hermansyah.

Anang pun menceritakan kejadian lucu yang ia alami saat berlibur ke Korea.

"Bukan lagi tuh, kemarin aku ning (di) Korea ae (aja), 'Mas Anang, Soo.. so!' di Korea lho," papar suami penyanyi cantik Ashanty tersebut.

Tangkap layar YouTube/ ARI LASSO TV
Tangkap layar YouTube/ ARI LASSO TV

Ari Lasso dan Anang Hermansyah

Baca Juga: Ramalkan Kehidupan Artis 2020, Mbak You Ungkap Ada Artis 'Alim' yang Miliki Profesi Jadi Lelaki Bayaran

Ari Lasso mengaku kesal, tiap sedang berbicara serius dia selalu mendengar kata itu.

"Sebener e (sebenarnya) lucu, Nang, cuma kadang-kadang aku mangkele (kesalnya) nopo (apa), lagi ngomong serius ki (itu) lho, iyo (iya) kan?" ujar Ari Lasso.

"Ojo (jangan) serius-serius," jawab Anang sambil terkekeh.

Ari Lasso pun memberikan kesempatan Anang Hermansyah untuk menceritakan asal mula panggilan tersebut.

"Iku gak disetting yo, Nang, yo(Itu bukan settingan ya, Nang, ya). Wis (sudah)sekarang ceritakan kenapa kamu isoh ngomong 'Soo.. so!' iku(itu) awale opo (apa)? Ben ruh iki kanca-konco netizen (biar tahu nih teman-teman netizen)," kata Ari.

Anang mengaku itumenjadi tandadirinya dan Ari Lasso sudah menjalin keakraban sejak dulu.

"Karena itu lah tandanya kedekatan Ari Lasso sama saya dari (dulu)." jawab Anang.

Baca Juga: Miris, Artis Ini Mengaku Diselingkuhi oleh Suaminya hingga Pilih Menjanda dan Rela Cari Uang di Dunia Malam: Bukan Diduain atau Ditigain Lagi, tapi Disepuluhkan!

"Dulu itu, kita kalo manggil Ari.." sahut Ari Lasso.

"Iya.. Soo.. So!" jawab Anang Hermansyah dengan sedikit berteriak.

Ayah Aurel Hermansyah itu mengaku itu merupakan kebiasaan masyarakat Jawa Timur yang menggunakan sapaan dengan suku kata terakhir nama orang.

"Itu artinya Suroboyo-an. Jawa Timur-an itu kalau manggil itu terakhirnya (nama). Nang.. nang! Soo.. so! Dan.. dan!" terang Anang Hermansyah.

"Lha iki nek Maia gak enak,"timpal Ari Lasso.

"Yaa.. ya!" ujar keduanya serentak diiringi tawa.

"Kalau Maia tuh, May.. may!" sahut Anang.

"Brarti Maia dudu Suroboyo," ujar Ari Lasso.

Baca Juga: Anaknya Disebut-sebut punya Hubungan Spesial dengan Ari Askhara, Ibu Cyndyana Lorens Buka Suara: Sangat Risih!

Ari Lasso pun menanyakan apakah sapaan itu bisa dicabut saja agar tidak ada lagi yang memanggilnya 'Soo.. so!' di tempat umum.

"Isoh dicabut gak sih, Nang, Soo.. so! iku (Bisa dicabut enggak sih, Nang, Soo.. so! itu)?" tanya mantan anggota band Dewa itu.

Namun, Anang menolaknya dengan keras.

Hal itu lantaran sapaan tersebut dianggap sebagai trademark dari Ari Lasso.

Baca Juga: Tiba-tiba Kolaps di Penerbangan dan Sudah Gunakan 5 Ring di Jantungnya, Adian Disuruh Ubah Gaya Hidup oleh Perempuan Ini

"Jangan! Itu trademark-nya kamu, itu trademark-nya Ari Lasso. Aslinya Lasso tuh dipanggil sama teman-temen kita semua tongkrongan dulu manggilnya mesti 'Soo.. so!'," papar Anang.

Ari Lasso menambahkan, ada beberapa momen dimana semua orang akan berteriak 'Soo.. so!' ketika bertemu dengan dirinya.

"Jadi kalau pas ada momen aku nggapleki (konyol), bertingkah nggapleki (konyol), semua satu tongkrongan tuh terus ngomong 'Soo.. so!',"

"Terus kalau aku telat dateng di studio semua ngomong 'Soo.. so!',"

"Terus kalau aku minjem duit nggak dikasih 'Soo.. so!'," ungkap Ari Lasso.

Baca Juga: Menjanda di Usia 22 Tahun Pasca Pernikahannya yang Seumur Jagung Berujung Perceraian, Terungkap Begini Cara Artis Muda Ini untuk Cari Sesuap Nasi

Tag

Editor : Rahma Imanina Hasfi

Sumber YouTube