Suar.ID - Menkopolhukam Mahfud MD melakukan pertemuan dengan tokoh-tokoh Papua, di Kota Jayapura, Sabtu (30/11/2019).
Dalam pertemuan tersebut, Mahfud MD mendengarkan aspirasi para tokoh terkait dengan proses rekonsiliasi dan rekontrksi pembangunan di Papua, pasca-rusuh di Jayapura dan Wamena, Kabupaten Jayawijaya.
Mahfud MD yang didampingi Wakil Menteri PUPR Wempi Wetipo dan Wakil Gubernur Papua Klemen Tinal mengaku banyak mendapatkan fakta baru terkait penanganan masalah di Papua.
"Ternyata banyak hal yang selama ini belum menjadi berita di media yang sebenarnya penting kita olah di Jakarta," ujar Mahfud MD.
Menurut dia, keinginan para tokoh untuk mengatasi berbagai masalah di Papua patut diapresiasi dan direspons dengan cepat.
Hal tersebut karena mereka menginginkan pemerintah lebih mengedepankan cara-cara persuasif.
"Misalnya pendekatan yang lebih komperhensif dan humanis, seperti masalah KKR, pemberdayaan masyarakat adat, pemerataan pembangunan ekonomi," kata dia.
Mahfud MD memastikan bahwa situasi di Papua jauh lebih kondusif dibandingkan dengan apa yang tergambar melalui berbagai pemberitaan di media.
"Selama ini di pemberitaan selalu ributnya saja yang muncul, tadi bagus karena semuanya punya semangat untuk maju bersama dan pendekatannya banyak ke sisi sosial, budaya dan kesejahteraan," tuturnya.
Usai pertemuan tersebut, Mahfud MD diagendakan kembali melakukan pertemuan dengan tokoh pemuda dan mahasiswa Papua.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Menkopolhukam Mahfud MD Temukan Fakta Baru soal Papua"